
Bola.net - Louis Saha kembali buka suara terkait siapa striker yang harus didatangkan Manchester United di musim panas nanti. Ia menilai Setan Merah lebih baik fokus mendatangkan Randal Kolo Muani dari Eintracht Frankfurt.
Manchester United saat ini lagi bingung berat. Pasalnya striker incaran mereka, Harry Kane dikabarkan tidak akan dijual Tottenham di musim panas ini.
Alhasil United terpaksa harus mencari striker lain untuk direkrut di musim panas ini. Sudah ada beberapa striker top yang dikabarkan sedang dipantau Setan Merah.
Menurut hemat Saha, Muani bisa jadi opsi alternatif yang bagus jika MU gagal merekrut Kane. "Randal Kolo Muani memiliki kualitas yang berbeda dari Harry Kane, namun ia masih muda," buka Saha kepada Betway.
Baca komentar lengkap sang mantan striker MU itu di bawah ini.
Pemain Serba Guna
Saha menyebut sang junior punya kelebihan sebagai pemain yang serba bisa. Jadi ia bisa memberikan dampak yang besar bagi lini serang Setan Merah.
"Muani memiliki rasa lapar yang besar untuk mencetak gol. Ia selalu bergerak di atas lapangan dan ia juga sosok pemain yang versatile," sambung Saha.
"Para pemain Manchester United tidak akan kesulitan bermain dengannya, karena gaya bermainnya sangat cerdas."
Adaptasi Kilat
Saha juga menilai Muani tidak akan butuh waktu lama untuk beradaptasi di MU. Ia percaya sang kompariot bisa beradaptasi dengan cepat di skuat Setan Merah.
"Muani tidak akan mengalami masalah kebugaran atau masalah fisik yang dibutuhkan untuk bermain di Premier League. Dia bisa terus berlari sepanjang hari dan melakukan pressing ketat," sambung Saha.
"Dia bisa melakukan apa yang dilakukan Wout Weghorst di lini serang United saat ini. Dia telah menunjukkan itu di timnas Prancis, di mana ia bisa terkoneksi dengan baik dengan Kylian Mbappe," ia menandaskan.
Harga Mahal
Manchester United sendiri diyakini tidak akan mudah untuk membajak Muani dari Eintracht Frankfurt.
Klub Bundesliga itu memasang klausul rilis sebesar 120 juta Euro untuk sang striker sehingga MU sulit membajaknya di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Betway)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ternyata, Axel Disasi Hanya Rencana B Manchester United
Liga Inggris 8 Juni 2023, 21:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR