Bola.net - - Manchester United berhasil mengalahkan Fulham dengan skor telak 4-1 pada pekan ke-16 Premier League 2018/19, Sabtu (8/12) malam WIB. Permainan MU terbilang apik secara keseluruhan.
Berbeda pada pertandingan-pertandingan sebelumnya, MU tampil agresif sejak awal pertandingan. Taktik Mourinho tampaknya ingin memaksimalkan potensi dua bek sayap MU: Diogo Dalot dan Ashley Young.
Kedua pemain itu berulang kali membuat pemain-pemain Fulham kerepotan sekaligus mengacaukan formasi Fulham. Tak hanya itu, Marcus Rashford juga menjalani salah satu pertandingan terbaiknya sepanjang musim ini.
Baca ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini:
Babak Pertama
Manchester United mencoba tampil agresif sejak menit pertama. Skuat MU berani memainkan bola, mencoba memanfaatkan kedua sayap. Fulham kesulitan menemukan ritme permainan mereka dalam 10 menit awal.
Kedua bek MU tampil agresif. Diogo Dalot beberapa kali menyisir sisi kanan lini serang MU dan melepaskan umpan silang ke dalam kotak penalti. Hanya umpan kiriman Dalot terkadang masih terlalu tinggi untuk Romelu Lukaku.
Di sisi lainnya, Ashley Young justru lebih sering menusuk ke tengah lapangan. Dia gemar membawa bola, melakukan kombinasi satu-dua dengan Marcus Rashford.
Gol yang ditunggu-tunggu MU akhirnya tiba di menit ke-13. Young menerima umpan dari Rashford di sisi kanan pertahanan Fulham. Kapten MU ini berhasil melewati Odoi dengan sedikit keberuntungan dan melepaskan tembakan keras ke sisi kiri atas gawang dari sudut sempit.
Manchester United 1-0 Fulham di menit ke-13.
Unggul satu gol, MU tampil kian nyaman. Ini terbilang salah satu penampilan terbaik MU sepanjang musim ini, Fulham bahkan sulit mendapatkan kesempatan untuk menguasai bola cukup lama.
Gol kedua tak menunggu lama. Skuat MU tampil kompak mengalirkan bola yang diterima Lukaku di sisi kiri serangan MU. Striker kukuh ini kemudian mengirim umpan daerah yang memanjakan Rashford di sisi kanan gawang Fulham.
Rashford kemudian melepaskan umpan cutback pada Juan Mata yang berdiri tepat di depan kotak penalti. Tanpa kesulitan, Mata mengirimkan bola ke gawang Sergio Rico.
Manchester United 2-0 Fulham di menit ke-28.
Permainan Fulham tak kunjung meningkat bahkan sampai mendekati akhir babak pertama. Skuat asuhan Claudio Ranieri ini tak bisa menemukan cara untuk menghentikan serangan-serangan MU, permainan Fulham kocar-kacir.
Gol ketiga MU pun hanya masalah waktu. Berawal dari situasi tendangan sudut, Juan Mata menerima umpan di sisi kanan gawang Rico, tepat di belakang barisan bek Fulham. Posisi Mata berbau offside tetapi dia berhasil melepaskan umpan mendatar apik yang langsung disambut Lukaku ke gawang Rico.
Gol ketiga MU di menit ke-42. Gol yang sangat penting bagi Lukaku yang tengah melewati masa paceklik gol.
MU memasuki paruh waktu dalam kondisi unggul tiga gol.
Babak Kedua
MU berhasil mempertahankan tempo agresif di awal babak kedua. Pertandingan dimulai dengan baik. Rashford bahkan mendapat peluang mencetak gol saat laga baru berjalan tiga menit.
Dalot juga berhasil mempertahankan performanya. Dia terus menusuk pertahanan lawan dan melepaskan umpan silang terarah ke dalam kotak penalti. Tempo permainan memang sedikit menurun tetapi Ander Herrera nyaris mencetak gol di menit ke-60.
Asyik menyerang, MU justru lengah di menit ke-66. Herrera terpaksa menjatuhkan Kamara di kotak penalti saat berusaha merebut bola. Kamara tak menyia-nyiakan peluang itu dan mengeksekusi penalti dengan baik, menipu David De Gea.
Manchester United 3-1 Fulham.
Derita Fulham bertambah hanya dua menit setelah mencetak satu gol balasan. Anguisa menerima kartu kuning kedua karena melanggar Rashford. Dia diusir keluar pertandingan lebih awal, tepat pada saat Fulham mulai bangkit.
Rashford tampil gemilang pada pertandingan tersebut. Setelah membuat assist untuk gol Juan Mata, kali ini Rashford mencetak golnya sendiri.
Pemain muda ini menguasai bola di sisi kiri lini serang MU. Saat pemain Fulham menunggunya untuk bergerak, Rashford justru tiba-tiba melepaskan tembakan keras yang mengejutkan Rico, tak terbendung.
Manchester United 4-1 Fulham di menit ke-82.
MU tampaknya sudah puas dengan skor tersebut dan tak berbuat banyak di sisa menit pertandingan. Skor tak berubah hingga wasit mengakhiri pertandingan. Kemenangan yang begitu penting bagi MU.
Susunan Pemain
Manchester United XI: De Gea, Dalot, Jones, Smalling (59' Marcos Rojo), Young, Herrera, Matic, Mata, Lingard (73' Fred), Rashford (84' Scott McTominay), Lukaku
Fulham XI: Rico, Ream, Mawson, Odoi, Bryan, Anguissa, Cairney (46' Luciano Vietto), Seri, Schurrle (73' Ibrahima Cisse), Sessegnon, Mitrovic (46' Aboubakar Kamara)
Berita Video
Berita video acara peluncuran The Battle of Youniverse (T-BOY) yang digelar di KLY Office pada Jumat (7/12/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Manchester United vs Fulham: Skor 4-1
Liga Inggris 8 Desember 2018, 23:55
-
Kapan MU Juara? Mourinho: Saat Man City Kena Sanksi Transfer
Liga Inggris 8 Desember 2018, 23:04
-
Giggs Yakin MU Masih Bisa Finis Empat Besar
Liga Inggris 8 Desember 2018, 15:30
-
Kalahkan Juventus, MU Segera Rekrut Wonderkid Prancis
Liga Inggris 8 Desember 2018, 05:50
-
MU Pulangkan Alexis Sanchez ke Chile
Liga Inggris 8 Desember 2018, 04:53
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR