
Bola.net - Manchester United harus puas berbagi poin dengan Manchester City di lanjutan Premier League. Kedua tim sama kuat 0-0 selama 90 menit.
Setan Merah menjamu Man City pada pekan ke-12 Premier League di Old Trafford, Minggu (13/12/2020) dini hari WIB. Laga bertajuk Derby Manchester ini tak menemukan pemenang meski kedua tim mempunyai sejumlah peluang.
Sepanjang pertandingan, pasukan Josep Guardiola lebih mendominasi pertandingan dengan 53,8 persen penguasaan bola, berbanding Man United yang menguasai bola 46,2 persen.
Hasil ini membuat The Red Devils menghuni peringkat ketujuh dengan koleksi 20 poin dari 11 pertandingan. Sementara The Citizens berada satu strip di bawahnya dengan 19 poin.
Jalannya Pertandingan
Sebagai tim tamu, Man City langsung tampil menyerang sejak menit awal. Namun upaya mereka tersebut mampu diredam oleh pemain belakang Setan Merah.
Man United hampir membuka skor pada menit ke-11. Sayang, Scott McTominay gagal menyambut bola tandukan Vindelof Lindelof dari situasi sepak pojok.
Tujuh menit kemudian, Setan Merah mengancam lewat Bruno Fernandes. Namun, Ederson bisa dengan mudah menangkap bola sepakannya.
Gabriel Jesus punya kans mencetak gol di menit ke-25. Akan tetapi, percobaan yang dilakukan pemain asal Brasil itu masih melambung tinggi.
Pada menit ke-31, giliran Harry Maguire yang mengancam gawang Man City. Namun, sundulan sang kapten masih melambung tinggi.
Riyad Mahrez mendapat peluang emas pada menit ke-35. Namun, sepakannya masih bisa digagalkan David De Gea. Sementara bola rebound disambut Kevin De Bruyne dan tembakannya masih melambung di atas mistar.
Tak ada gol yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor 0-0 bertahan hingga jeda.
Babak Kedua
Man United membuka babak kedua dengan cukup baik setelah Mason Greenwood mengancam gawang City di menit ke-52. Namun sepakannya masih tipis melebar ke sisi kanan gawang.
Marcus Rashford mencoba peruntungannya dua menit berselang. Tapi tembakan kaki kirinya masih belum bisa menjebol gawang Ederson.
Man City tak tinggal diam dan ganti mengancam di menit ke-60. Fernandinho melepas tembakan dari luar kotak penalti, tapi bola belum mengarah ke sasaran.
Man United mendapat peluang lewat Bruno Fernandes pada menit ke-88. Tapi sepakannya masih bisa ditangkap oleh Ederson.
Di paruh kedua, Man United dan Man City kembali gagal mencetak gol hingga wasit meniup pluit akhir pertandingan. Laga tuntas dengan skor 0-0.
Susunan Pemain
Manchester United (4-3-1-2): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire (c), Luke Shaw; Scott McTominay, Fred, Paul Pogba; Bruno Fernandes; Marcus Rashford, Mason Greenwood (Anthony Martial 74').
Mancheser City (4-2-3-1): Ederson; Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Joao Cancelo; Rodri, Fernandinho; Riyad Mahrez (Ferran Torres 66'), Kevin De Bruyne, Raheem Sterling; Gabriel Jesus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Atletico Madrid: Skor 2-0
Liga Spanyol 13 Desember 2020, 04:59
-
Hasil Pertandingan Manchester United vs Manchester City: Skor 0-0
Liga Inggris 13 Desember 2020, 02:30
-
Hasil Pertandingan Sparta Praha vs AC Milan: Skor 0-1
Liga Eropa UEFA 11 Desember 2020, 05:23
-
Hasil Pertandingan Dundalk vs Arsenal: Skor 2-4
Liga Eropa UEFA 11 Desember 2020, 02:48
-
Hasil Pertandingan Chelsea vs Krasnodar: Skor 1-1
Liga Champions 9 Desember 2020, 05:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR