
Bola.net - Penyerang andalan Manchester United, Marcus Rashford menegaskan keyakinan dirinya akan peluang timnya meraih prestasi spesial di musim ini.
Sejauh ini inkonsistensi masih menjadi musuh utama Manchester United. Di Premier League, Setan Merah kini sudah menelan tiga kekalahan.
Sementara di ajang Liga Champions, United juga menelan tiga kekalahan dalam enam laga fase grup dan dipastikan gagal melaju ke babak 16 besar.
Keyakinan Rashford
Terlepas dari penyakit inkonsistensi yang diderita timnya, Rashford menegaskan bahwa United masih bisa meraih sebuah pencapaian pada musim ini.
“Saya pikir [peluang]itu masih ada, dengan perkembangan liga, masih benar-benar terlalu dini untuk melihat tabel klasemen," ujar Rashford kepada MUTV.
"Saya bahkan tidak tahu di mana kami berada pada tiga pertandingan lalu dibandingkan dengan di mana kami sekarang dan yang dibutuhkan hanyalah beberapa kemenangan dan tim bisa naik turun," imbuhnya.
"Kami akan fokus ke satu demi satu pertandingan untuk mencoba meraih poin dan melihat di mana posisi kami nanti di musim ini. Namun, saya percaya pada tim, pada manajer dan staf, jadi, semoga kami bisa masih melakukan sesuatu yang istimewa musim ini." tukasnya.
Penilaian Rashford
Lebih lanjut, Rashford juga menilai bahwa timnya untuk saat ini layak disejajarkan dengan para tim top Premier League.
"Saya akan menempatkan kami di sana di tiga atau empat tim paling berbahaya di liga. Bagi kami, ini hanya tentang menemukan tingkat kinerja yang benar-benar konsisten," tutur Rashford.
“Terkadang, ada kalanya kami tidak bermain bagus dan memenangkan pertandingan dan, jika Anda ingin melakukan sesuatu yang istimewa di liga tahun ini, kami perlu melakukannya lebih banyak lagi. Anda tahu Anda tidak akan bermain sebaik mungkin di setiap pertandingan, tetapi itu tidak berarti Anda kalah atau seri. Selalu ada cara untuk memenangkan permainan dan kami harus menemukan lebih banyak lagi," tambahnya.
“Dengar - kami adalah tim muda, kami segar, kami kuat dan, ya, tidak ada alasan… United selalu finis dengan kuat. Saya merasa itu adalah satu hal yang dibawa Ole [Gunnar Solskjaer] bersamanya ketika dia datang ke United, pemahaman tentang klub, mengetahui klub, mengetahui apa itu dan apa artinya. Tidak pernah menyerah tepat di bagian atas daftar itu dan kami telah menunjukkannya di banyak kesempatan. Kami harus terus melakukan itu." tandasnya.
Sumber: MUTV
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
Liga Inggris 12 Desember 2020, 23:42
-
Link Live Streaming Manchester United vs Manchester City di Mola TV, 13 Desember 2020
Liga Inggris 12 Desember 2020, 23:00
-
Marcus Rashford Pede MU Masih Bisa Raih Prestasi Spesial di Musim Ini
Liga Inggris 12 Desember 2020, 20:35
-
Marcus Rashford Diklaim Belum Bisa Disebut Striker Papan Atas Dunia, Sepakat?
Liga Inggris 12 Desember 2020, 19:45
-
Battle of WAGs: Manchester United vs Manchester City
Bolatainment 12 Desember 2020, 17:10
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR