Bola.net - - Winger Chelsea Eden Hazard sangat berharap timnya bisa memenangkan gelar juara Piala FA sehingga nanti tak mengakhiri musim ini tanpa gelar.
Musim ini prestasi The Blues memang menurun drastis dibanding musim lalu. Tahun lalu mereka sukses jadi juara Premier League dengan performa yang sangat solid.
Akan tetapi musim ini performa mereka mengalami penurunan. Hal itu sepertinya tak lepas dari dari banyaknya sejumlah masalah yang menimpa mereka di luar lapangan.
Sekarang, pasukan Antonio Conte itu tak bisa mempertahankan gelar juara di liga. Namun peluang mereka untuk jadi juara di pentas Piala FA masih belum tertutup.
Saat ini, Chelsea sudah melangkah sampai babak semifinal. Hazard pun berharap timnya bisa melangkah sampai ke final dan jadi juara.
"Saya harap, untuk para pendukung Chelsea dan diri kita sendiri, kita bisa mencapai sesuatu. Kami masih memiliki Piala FA untuk dimainkan, jadi kami harus membawa trofi ini ke Stamford Bridge pada akhir musim," serunya pada situs resmi klub.
Di babak semifinal, Chelsea akan berduel dengan . Pertandingan keduanya akan dilangsungkan pada tanggal 22 April mendatang.
Pemain asal Belgia ini menambahkan, meski menyerukan timnya untuk berusaha keras meraih Piala FA, bukan berarti timnya tak lagi fokus untuk masuk ke zona empat besar. Hazard menyebut target itu juga sangat penting. Pasalnya klub sekaliber Chelsea tak layak untuk absen di kompetisi selain Liga Champions.
'Ketika Anda bermain untuk Chelsea, Anda ingin berada di Liga Champions setiap tahun, tetapi tahun lalu kami tidak bermain di dalamnya dan kami memenangkan gelar. Jadi kadang hal buruk dapat menciptakan hal yang baik," ujarnya.
"Tetapi kami akan bermain [untuk mencoba bisa lolos] untuk Liga Champions. Pasti," tegas Hazard.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hazard Tak Ingin Akhiri Musim Dengan Tangan Hampa
Liga Inggris 9 April 2018, 21:17
-
Tak Mau Kian Terpuruk, Ini Tuntutan Hazard Pada Skuat Chelsea
Liga Inggris 9 April 2018, 20:50
-
Hazard dan Skuat Chelsea Sedang Sedih, Ini Penyebabnya
Liga Inggris 9 April 2018, 20:19
-
Redknapp Tak Yakin Chelsea Bisa Finis Di Empat Besar
Liga Inggris 9 April 2018, 14:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR