
Bola.net - Pergerakan transfer Arsenal musim panas ini cukup mencuri perhatian. Mikel Arteta berhasil mendapatkan beberapa nama menarik untuk memperkuat skuadnya di beberapa posisi penting.
Di antara sejumlah pembelian Arsenal, nama Gabriel Jesus jelas jadi yang paling menonjol. Arsenal berhasil merekrutnya dari Manchester City, klub rival.
Kedatangan Jesus diyakini bakal menyelesaikan masalah utama Arsenal di lini depan. Musim lalu, jelas Arteta kesulitan karena tidak punya striker yang mumpuni untuk mencetak gol.
Jesus pun sudah menunjukkan tanda-tanda positif di beberapa laga pramusim sejauh ini. Masalahnya, Arsenal dianggap masih membutuhkan penyerang baru lainnya.
Butuh penyerang baru
Potensi skuad Arsenal ini juga dibicarakan oleh analis Premier League, Kevin Campbell. Menurutnya, pembelian Jesus memang bagus, tapi Arsenal membutuhkan penyerang berikutnya yang bisa saling menggantikan.
"Kami [Arsenal] membutuhkan penyerang berikutnya. Saya bakal mendatangkan penyerang yang bisa bermain di beberapa posisi di lini serang," ujar Campbell di Football Insider.
"Hal inilah yang dilakukan Liverpool dan Man City dengna baik. Mereka punya pemain-pemain yang bisa bertukar posisi di lini serang."
"Contohnya andai Salah, Diaz, dan Nunez tidak bermain, Liverpool masih punya Jota, Firmino, dan Harvey Elliott," imbuhnya.
Belum selesai belanja
Arsenal sudah dihubungkan dengan sejumlah penyerang serbabisa musim panas ini. Mereka sempat memburu Raphinha, tapi gagal karena si pemain lebih tertarik bergabung dengan Barcelona.
The Gunners juga disebut tertarik mendatangkan Cody Gakpo dari PSV. Namun, langkah awal Arsenal sudah dihalangi oleh harga tinggi.
"Kami masih berharap bisa melakukan sesuatu andai bursa transfer mendukung. Anda juga bisa melihat sejumlah pergerakan kami beberapa hari terakhir," ujar Arteta.
"Kami ingin mendapatkan keseimbangan yang sempurna dan menerapkan rencana yang kami mau sejak awal," tandasnya.
Sumber: Bola, Express, Football Insider
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Chelsea Capai Kesepakatan untuk Transfer Chukwuemeka
- RESMI! Chelsea Datangkan Kiper Wonderkid Gabriel Slonina
- Manchester City Siap Sediakan Kontrak Jangka Panjang untuk Phil Foden
- Chelsea di Tengah Efek Domino Transfer Marcos Alonso dan Marc Cucurella
- Peminat Malang Sarr Bertambah, Bek Chelsea Ini Berpotensi Balik ke Liga Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain Debutan yang Berpotensi Moncer di Premier League 2022/2023
Liga Inggris 3 Agustus 2022, 20:11
-
Duh, Arsenal Tanpa Emile Smith Rowe di Laga Pembuka EPL 2022/23
Liga Inggris 3 Agustus 2022, 19:37
-
5 Alasan Arsenal Punya Potensi Juara Premier League 2022/2023
Liga Inggris 3 Agustus 2022, 16:39
-
4 Pembelian Termahal Arsenal: Bagaimana Nasib Mereka?
Liga Inggris 3 Agustus 2022, 11:59
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR