
Bola.net - Tekanan terus meningkat pada Ole Gunnar Solskjaer setelah Manchester United kembali gagal meraih kemenangan. Kali ini, mereka kalah saat tandang ke Newcastle United di lanjutan Premier League.
Newcastle, yang pekan sebelumnya dibantai Leicester lima gol tanpa balas, mampu mencetak satu gol untuk memastikan kemenangan. Gol tunggal itu dicetak oleh Matthew Longstaff pada menit ke-72.
Karena kekalahan tersebut, Manchester United saat ini terjerembab di posisi 12 klasemen Premier League. Kekalahan ini juga membuat Setan Merah tak merasakan kemenangan di tiga laga terakhir mereka di Premier League.
Statistik Terburuk
Kekalahan Manchester United di kandang lawan ini mempertegas satu statistik yang sebelumnya sudah banyak beredar. Kekalahan ini membuat Manchester United kini tak pernah menang di 8 laga tandang Premier League.
📉 Man Utd:
— Sky Sports Statto (@SkySportsStatto) October 6, 2019
🔴 Have gone 8️⃣ away games without a win for the first time in PL history
🔴 It’s their longest away winless league run since 1989 (a run of 11)#NEWMUN pic.twitter.com/VdfvUbj1JY
Delapan pertandingan tandang tanpa meraih kemenangan ini menjadi catatan terburuk Manchester United sejak 1989. Kala itu, catatan tanpa kemenangan ini berakhir di angka 11.
Selain itu, hanya meraih sembilan poin dari delapan pertandingan awal Premier League juga menjadi awal liga terburuk selama 30 tahun terakhir.
Rincian Tanpa Kemenangan MU
Bila melihat lebih jauh, kemenangan tandang terakhir Manchester United di Premier League terjadi pada 28 Februari 2019 lalu. Saat itu, The Red Devils menang 3-1 saat tandang ke markas Crystal Palace.
Setelah kemenangan itu, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut kalah 0-2 dari Arsenal, 1-2 dari Wolverhampton, 0-4 dari Everton, tiga kali imbang dengan skor 1-1 melawan Huddersfield, Wolves, Southampton. Setelah itu mereka kalah 0-2 dari West Ham dan 0-1 dari Newcastle.
Bila dilihat dari semua pertandingan kompetitif Manchester United, maka Setan Merah terakhir kali merasakan kemenangan tandang adalah ketika menang 3-1 melawan PSG di Parc des Princes pada 9 Maret 2019 lalu.
Rinciannya, tiga pertandingan tandang lain selain laga tandang Premier League di atas adalah kalah 1-2 atas Wolves di Piala FA, kalah 0-3 dari Barcelona di Liga Champions, dan bermain imbang tanpa gol melawan AZ Alkmaar pekan lalu di ajang Liga Europa.
Catatan minor ini jelas akan mendapat perhatian besar dari pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Dan Manchester United memiliki kesempatan untuk bangkit ketika menghadapi pemuncak klasemen Liverpool di laga Premier League selanjutnya pada 20 Oktober mendatang.
Kabar Terbaru dari Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meme Bahagia Fans Liverpool Bertebaran Usai Manchester United dan City Tumbang
Bolatainment 7 Oktober 2019, 23:51
-
Redknapp: Ini Tahunnya Liverpool Juara Liga
Liga Inggris 7 Oktober 2019, 22:18
-
MU Terus Terpuruk, Legenda Salahkan Manajemen Setan Merah
Liga Inggris 7 Oktober 2019, 21:23
-
Fred Dituduh Jadi Biang Kerok kekalahan MU
Liga Inggris 7 Oktober 2019, 21:00
-
MU Diminta Berani Hamburkan Uang Demi Boyong Harry Kane
Liga Inggris 7 Oktober 2019, 20:53
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR