
Bola.net - Penyerang Manchester United, Mason Greenwood menyambut gembira kedatangan Jadon Sancho ke timnya. Ia percaya Sancho mampu membantu Setan Merah mengentaskan puasa gelar mereka di musim 2021/22.
Manchester United memang sudah lama tidak memenangkan trofi juara. Trofi terakhir yang mereka menangkan adalah trofi juara Liga Europa yang mereka menangkan di tahun 2017 silam.
Demi menyudahi puasa gelar itu, MU memperkuat tim mereka di musim ini. Salah satu pemain yang sudah merapat ke Old Trafford adalah Jadon Sancho.
Greenwood mengaku antusias melihat kedatangan Sancho ke timnya. "Kami baru saja kedatangan pemain baru dan ia pemain yang fantastis," ujar Greenwood di laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Tambahan Bagus
Greenwood mengakui bahwa Sancho memiliki kemampuan di atas rata-rata.
Jadi ia meyakini sang winger bisa membantu MU meraih gelar juara di musim 2021/22 nanti.
"Dengan kedatangannya, kami bisa lebih berpeluang menjadi juara. Kami harus memenangkan lebih banyak trofi juara, dan kami menargetkan itu di akhir musim nanti,"
Tidak Takut
Greenwood sendiri mengaku tidak gentar harus bersaing dengan Sancho di lini serang MU.
Ia meyakini kehadiran Sancho akan membuat dirinya lebih terpacu untuk tampil lebih baik di skuat Setan Merah.
"Dia pemain yang hebat dan saya yakin ia bisa memberikan persaingan yang bagus dalam tim ini di musim depan," ujarnya.
Segera Diperkenalkan
Sancho sendiri dilaporkan sudah menyelesaikan tes medisnya di MU.
Ia diyakini tidak lama lagi akan diperkenalkan sebagai pemain baru Setan Merah.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rumor Meredup, MU Batal Rekrut Eduardo Camavinga?
Liga Inggris 14 Juli 2021, 21:20
-
Nekat! Manchester United Bakal Pertahankan Paul Pogba di Musim 2021/22
Liga Inggris 14 Juli 2021, 20:47
-
Cristian Romero Masih Masuk Daftar Buruan Manchester United
Liga Inggris 14 Juli 2021, 20:20
-
Saingi MU, Manchester City Ikut Terjun Dalam Perburuan Romero
Liga Inggris 14 Juli 2021, 20:15
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR