
Bola.net - Manchester City kembali berpotensi kehilangan salah satu pemain mereka ke Atletico Madrid. Los Rojiblancos dilaporkan berminat untuk mengamankan jasa Matheus Nunes dari The Cityzens.
Beberapa waktu yang lalu, Atletico Madrid membuat kejutan besar di bursa transfer. Mereka berhasil menebus Julian Alvarez dari Manchester City.
Transfer ini sejauh ini menjadi transfer paling mahal di bursa transfer musim panas 2024. Meski begitu, Atletico Madrid masih belum puas.
Dilansir The Athletic, Los Rojiblancos masih mengarahkan radar mereka ke City. Kali ini mereka ingin memboyong Matheus Nunes dari juara bertahan EPL tersebut.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Tengah

Menurut laporan tersebut, Diego Simeone ingin menjadikan Nunes bagian baru di lini tengahnya.
Atletico baru-baru ini merekrut Conor Gallagher dari Chelsea. Namun Simeone ingin menambah mesin baru di lini tengah Los Rojiblancos.
Itulah mengapa mereka saat ini mencoba untuk memboyong Matheus Nunes dari Manchester City.
Manfaatkan Kesempatan

Menurut laporan tersebut, Atletico Madrid akan mencoba memanfaatkan situasi Nunes untuk memboyongnya ke Spanyol.
Semenjak bergabung dari Sporting Lisbon, Nunes kesulitan menjadi pemain inti di skuad The Cityzens. Belum lagi di musim panas ini, City memutuskan untuk memulangkan Ilkay Gundogan ke Etihad Stadium.
Alhasil posisi Nunes di skuad City semakin tersisih dan Atletico akan memanfaatkan situasi tersebut.
Mahar Transfer

Atletico Madrid dipastikan harus keluar uang dalam jumlah besar untuk mendapatkan jasa Nunes.
Pemain Timnas Portugal itu diperkirakan bakal dibanderol di kisaran angka 80 juta pounds di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Julian Alvarez Tidak Cukup, Atletico Madrid Incar Pemain Manchester City Lagi
Liga Inggris 27 Agustus 2024, 18:40
-
Liverpool dan Manchester City Siap Saling Sikut Demi Boyong Eberechi Eze
Liga Inggris 27 Agustus 2024, 09:55
-
Terus Aktif Belanja, Atletico Madrid Serius Ingin Rekrut Pilar Manchester City
Liga Spanyol 27 Agustus 2024, 08:30
-
Al Hilal Sepakat Datangkan Joao Cancelo dari Manchester City
Liga Inggris 27 Agustus 2024, 04:21
-
Eks Pelatih Inggris, Man City, & Filipina Sven-Goran Eriksson Meninggal Dunia
Liga Inggris 26 Agustus 2024, 18:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persija Jakarta vs Persik Kediri 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 23:00
-
Arsenal Kena Pukulan Berat, Gabriel Magalhaes Absen Sebulan
Liga Inggris 19 November 2025, 21:34
-
Di Balik Kritik, Xabi Alonso Mendapat Dukungan Kredibel dari Legenda Real Madrid
Liga Spanyol 19 November 2025, 21:13
-
Vinicius Junior dan Peringatan Toni Kroos: Perilaku yang Bisa Merugikan Real Madrid
Liga Spanyol 19 November 2025, 20:21
-
Juventus dan Kesenjangan Kualitas Skuad: Jalan Panjang untuk Kembali ke Puncak
Liga Italia 19 November 2025, 20:03
-
Prediksi Persijap Jepara vs Semen Padang 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 19:30
-
Kebangkitan Bintang Polandia: Mengapa Zielinski Jadi Pilihan Terbaik untuk Derby Milan
Liga Italia 19 November 2025, 19:23
-
BRI Super League: Persiapan Maksimal Persebaya untuk Derby Jatim Kontra Arema
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:31
-
BRI Super League: Derby Jatim, 3 Pilar Arema FC Absen Lawan Persebaya Surabaya di GBT
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:23
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37

























KOMENTAR