
Bola.net - Liverpool sedang dalam kondisi bagus jelang laga penting kontra Arsenal di Premier League akhir pekan ini. The Reds baru saja memetik kemenangan besar atas tim tamu West Ham.
Kamis (21/12/2023), bermain di Anfield, Liverpool menghajar West Ham dengan skor telak 5-1 dalam laga perempat final Carabao Cup 2023/2024. Kemenangan ini pun mengantar skuad Jurgen Klopp ke babak semifinal.
Skuad Liverpool tampil solid di laga ini. Pesta lima gol dimulai oleh Dominik Szoboszlai (28'), lalu dilengkapi Curtis Jones (56', 84'), Cody Gakpo (71'), dan Mohamed Salah (82').
Tidak hanya itu, kemenangan ini pun jadi modal berharga skuad Liverpool untuk menghadapi Arsenal akhir pekan ini.
Klopp: Arsenal tim terkuat
Kemenangan atas West Ham tadi jadi modal penting untuk Liverpool. Pekan lalu (17/12) mereka dipaksa imbang oleh Manchester United, kini bisa bangkit dan menang besar.
Selain itu, kemenangan ini pun jadi modal berharga untuk Mohamed Salah dkk. jelang meladeni Arsenal di Premier League akhir pekan ini, Minggu 24 Desember 2023.
"Kami merasa positif setelah laga ini [vs West Ham], tapi kami tahu bahwa kami mungkin akan menghadapi tim terkuat di Premier League, Arsenal," kata Klopp.
"Mereka tangguh secara fisik. Mereka sangat kuat dan pertandingan jelas bakal berbeda dari ini. Kami juga harus memastikan bahwa Arsenal juga kesulitan."
"Saya sudah menantikan pertandingan tersebut," tutupnya.
Jadwal pertandingan
Pekan ke-18 Premier League
Pertandingan: Liverpool vs Arsenal
Stadion: Anfield
Hari: Minggu, 24 Desember 2023
Kick-off: 00.30 WIB
Live Streaming: Vidio
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jurgen Klopp Emosi dan Marahi Suporter Liverpool di Anfield: Beri Tiketmu ke Orang Lain!
Liga Inggris 21 Desember 2023, 18:42
-
Breaking News! European Super League Kalahkan FIFA dan UEFA di Pengadilan
Liga Champions 21 Desember 2023, 16:59
-
Sempurna Kalahkan West Ham, Eh Liverpool Malah Dapat Masalah Baru Jelang Lawan Arsenal
Liga Inggris 21 Desember 2023, 09:45
-
Jurgen Klopp: Arsenal Mungkin Tim Terkuat Di Premier League
Liga Inggris 21 Desember 2023, 09:15
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR