Bola.net - Klub Premier League asal London Arsenal mendapatkan kabar buruk setelah gelandang senior mereka yakni Granit Xhaka divonis harus absen tiga bulan karena cedera.
Xhaka merupakan salah satu pemain kunci Arsenal di lini tengah. Belakangan ini ia membantu The Gunners menemukan performa terbaiknya.
Arsenal berhasil meraih hasil positif dalam tiga laga terakhirnya di semua ajang kompetisi. Termasuk kemenangan melawan Tottenham.
Dalam laga derby London itu, Arsenal menang telak 3-1. Xhaka sendiri menjadi starter tapi hanya bisa bermain selama 82 menit saja di lapangan.
Arsenal Umumkan Xhaka Alami Cedera
Granit Xhaka saat itu ditarik keluar karena ia sebelumnya mengalami tabrakan di atas lapangan. Ia kemudian ditarik keluar oleh Sambi Lokonga.
Ternyata Xhaka mengalami cedera pada lutut kanannya. Dan kini Arsenal harus bermain tanpanya selama tiga bulan ke depan.
“Selain cedera lutut kanannya selama pertandingan hari Minggu melawan Tottenham, penilaian dan pemindaian telah mengkonfirmasi bahwa Granit Xhaka mengalami cedera signifikan pada ligamen lutut medialnya."
“Konsultasi spesialis berlangsung di London pada Selasa malam yang telah menetapkan bahwa Granit tidak memerlukan operasi. Program pemulihan dan rehabilitasi Granit akan segera dimulai dan kami menargetkan ia dapat kembali beraksi dalam waktu sekitar tiga bulan."
"Semua orang di klub sekarang akan mendukung dan bekerja keras dengan Granit untuk membawanya kembali ke lapangan sesegera mungkin." Demikian pernyataan resmi pihak Arsenal.
Kata Arteta Soal Xhaka
Usai Laga Arsenal vs Tottenham, Mikel Arteta sempat memberikan komentarnya terkait cedera yang dialami oleh Granit Xhaka. Ia mengatakan imbas benturan dengan Lucas Moura itu tidak terlihat bagus pada gelandang berusia 29 tahun tersebut.
“Saya cukup khawatir karena itu tidak terlihat sangat positif saat ini,” ucap Arteta kala itu.
Dengan cedera itu, Granit Xhaka akan absen membela Arsenal sekitar 15 laga sampai bulan Desember. Di antaranya melawan Liverpool (21/11) dan Manchester United (01/12).
(Arsenal.com)
Berita Arsenal Lainnya:
- Bocoran Henry: Bos Spotify Masih Minat Beli Arsenal
- Arsenal Tumbalkan Alexandre Lacazette untuk Youssef En-Nesyri?
- Kariernya Dihancurkan Skandal, Samir Nasri Pilih Pensiun dari Sepak Bola Profesional
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League: Arsenal Bangkit, Chelsea dan MU Terpuruk
- Rapor Pemain Arsenal Usai Permak Tottenham: Tomiyasu Perkasa, Smith-Rowe Berbahaya!
- Arsenal Menang Tiga Kali Beruntun, Apa Sih Rahasianya?
- Bobol Gawang Tottenham, Emile Smith-Rowe: Hari Terindah dalam Hidup Saya!
- Puja-puji Arteta untuk Pierre-Emerick Aubameyang, Sang Pemimpin Teladan Arsenal
- Arsenal Menang Tiga Kali Beruntun, Mikel Arteta: Semuanya Bisa Berubah dengan Cepat!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi Nganggur, Serge Aurier Bakal Gabung Real Madrid?
Liga Spanyol 29 September 2021, 19:01
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Granit Xhaka Absen Tiga Bulan
Liga Inggris 29 September 2021, 17:09
-
Franck Kessie Mantap Tinggalkan AC Milan Menuju Inggris, Klub Mana yang Dipilih?
Liga Inggris 28 September 2021, 12:34
-
Arsenal Kuasai Derbi London Utara
Galeri 27 September 2021, 09:53
-
Juventus Disalip Tottenham Dalam Perburuan Damsgaard
Liga Italia 27 September 2021, 06:04
LATEST UPDATE
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR