
Bola.net - Liverpool sejauh ini masih bisa menjaga laju kemenangan di musim baru Premier League 2020/21. Benar mereka tersingkir dari Carabao Cup, tapi masih sempurna dengan 9 poin dari 3 kemenangan di Premier League.
Artinya The Reds sudah memulai dengan baik misi mereka mempertahankan gelar juara. Jurgen Klopp tahu timnya dituntut melampaui level terbaik mereka yang tercapai musim lalu sebagai juara.
"Jika kami benar-benar ingin berjuang meraih gelar musim ini kami harus berkembang, sebab tim-tim lain pun akan berkembang," buka Klopp di laman resmi Liverpool.
Betapa tidak, ada beberapa tim yang siap menjegal Liverpool musim ini, meski perkembangan mereka belum sempurna. Pertama jelas ada Manchester City sebagai rival utama, lalu ada Chelsea dengan banyak pemain top, ada Arsenal yang mulai padu, dan Manchester United yang tidak bisa dicoret begitu saja.
Klopp tahu panasnya persaingan musim ini. Lalu apa katanya? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Memang harus berkembang
Klopp paham Liverpool dituntut berkembang untuk mempertahankan gelar, tapi sebenarnya bukan seperti itu. Sudah sejak awal dia tahu bahwa timnya harus berkembang setiap musim, entah juara atau tidak. Jika tidak, Liverpool bisa tertinggal dari tim-tim lain.
"Saya kira klub-klub Premier League, dari sudut pandang sepak bola, telah melakukan pekerjaan sangat baik. Saya melihat banyak tim yang semakin kuat di bursa transfer dengan pembelian mereka," buka Klopp di Liverpoolfc.com.
"Kami pun harus berkembang untuk bisa mencapai posisi yang mirip dengan musim lalu, jika tidak kami tidak akan punya kesempatan. Itu sangat wajar dan bukan hal baru bagi kami."
"Itu pun tidak ada hubungannya dengan posisi kami di klasemen musim lalu [jadi juara], memang begitulah adanya, sebab tim-tim lain pun akan berkembang," imbuhnya.
Menjaga konsistensi
Bagi Klopp, ada satu cara terbaik yang bisa ditempuh untuk terus berkembang, yakni dengan menjaga konsistensi. Hal ini akan membuat timnya terus-menerus meningkatkan standar dari laga per laga, yang jelas tidak mudah dilakukan.
"Jika Anda ingin berkembang, Anda harus membuat langkah-langkah penting, dan itulah yang selalu kami coba lakukan. Salah satu langkahnya adalah menjaga konsistensi," sambung Klopp.
"Itu sangat penting, tapi bagaimana caranya Anda bisa konsisten? Hanya dengan memberikan performa di level tertinggi dan karena jadwal yang padat, kami harus melakukannya dengan line-up berbeda," tutupnya.
Sumber: Liverpool
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah yang Dilakukan Liverpool Demi Mempertahankan Gelar Premier League
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 20:01
-
Arsenal Singkirkan Liverpool dari Carabao Cup
Galeri 3 Oktober 2020, 16:26
-
Kata Jurgen Klopp Soal Kejaran Tim Lain dan Perkembangan Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 06:00
-
Jurgen Klopp dan Rencananya untuk Pemain-Pemain Baru Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 05:00
-
Sadio Mane Positif Terpapar Virus Corona, Absen Lawan Aston Villa
Liga Inggris 3 Oktober 2020, 04:36
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR