
Bola.net - Bek Manchester United Victor Lindelof saat ini tengah menantikan perpanjangan kontrak. Pasalnya, dia ingin tetap bertahan di Old Trafford.
Lindelof sudah bermain bersama Manchester United sejak tahun 2017. Pemain bertahan berusia 29 tahun itu sudah memainkan 241 pertandingan untuk klubnya.
Lindelof saat ini memasuki tahun terakhirnya bersama Manchester United. Kontraknya sebagai pemain Setan Merah akan habis di musim panas tahun 2024 nanti.
AC Milan kabarnya tertarik menampung Lindelof. Namun, Manchester United memiliki klausul perpanjangan kontrak Lindelof selama 12 bulan.
MU Bakal Perpanjang Kontrak Lindelof
Manchester United kabarnya akan memperpanjang kontrak Lindelof. Sang pemain berharap bisa segera terjadi.
"Itu lebih dari yang saya dengar!" kata Lindelof.
"Saya punya opsi [untuk satu tahun lagi] dan ada tenggat waktu untuk itu. Kapan tepatnya, saya belum tahu pasti. Tapi sepertinya itu akan segera diaktifkan."
Ingin Bertahan
Lindelof belum memiliki keinginan untuk mencoba tantangan baru di klub lain. Dia masih ingin bertahan di Old Trafford.
"Tentu saja ya! Saya sangat menikmati berada di sini," lanjutnya.
"Saya memasuki tahun ketujuh saya sekarang. Saya merasa baik dan keluarga juga merasa baik. Ini adalah klub yang sangat saya sukai dan saya senang untuk mewakilinya."
Sumber: Goal International
Klasemen Premier League
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Manchester United terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Manchester United di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Jadon Sancho, Manchester United Fokus Kejar Winger Timnas Spanyol Ini
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 19:00
-
West Ham Pimpin Perburuan Harry Maguire di Januari 2024
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 18:40
-
Kamis Ini, Sir Jim Ratcliffe Resmi Jadi Investor Baru Manchester United?
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 18:20
-
Borussia Dortmund Siapkan Tawaran untuk Boyong Jadon Sancho
Bundesliga 17 Oktober 2023, 17:26
-
Raksasa La Liga Ini Berminat Angkut Mason Greenwood Secara Permanen dari MU
Liga Spanyol 17 Oktober 2023, 17:17
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR