Bola.net - Sean Dyche melontarkan kritik tajam kepada bintang Chelsea Callum Hudson-Odoi. Manajer Burnley itu, kesal pada aksi curang Hudson-Odoi saat timnya kalah dari Chelsea.
Burnley menelan kekalahan 2-4 saat menjamu Chelsea di Turf Moor, Sabtu, (27/10/19) malam WIB. Tiga dari empat gol kemenangan The Blues diciptakan oleh Christian Pulisic.
Chelsea sempat mendapat penalti pada menit ke-76. Hudson-Odoi terjatuh di kotak penalti Burnley saat mencoba melewati James Tarkowski.
Namun wasit Michael Oliver kemudian membatalkan keputusannya setelah berkonsultasi dengan VAR. Hudson-Odoi pun akhirnya mendapat kartu kuning atas aksi divingnya tersebut.
Dyche Kesal
Dyce pun sangat kesal dengan aksi curang yang dilakukan Hudson-Odoi dalam pertandingan tersebut. Menurutnya, para pelaku diving seharusnya diusir wasit dan bukan hanya mendapat kartu kuning.
“Kami diberitahu oleh Premier League bahwa hal terburuk yang bisa Anda dapatkan adalah kartu kuning. Jadi anda diizinkan untuk menipu. Memalukan Anda bisa melakukan diving di semua tempat," kata Dyche
“Saya terus melihat kata 'Respect' tetapi Anda harus menghormati pertandingan dan menghormati perilaku.
“Para pemain muda adalah masa depan pertandingan dan jika mereka melakukan diving sekarang, kita akan mendapat masalah besar dalam waktu lima atau sepuluh tahun ke depan. Ini akan menjadi lelucon.
"Sepertinya saya hanya satu-satunya yang peduli tentang itu."
Lampard Tak Anggap Diving
Sementara itu, manajer Frank Lampard berbeda pendapat dengan Dyche. Bos Chelsea itu tidak menganggap pemainnya telah melakukan diving.
"Jika saya merasa itu seperti diving, saya akan berbicara dengan Callum. Tetapi ketika Anda bergerak ke dalam kotak dengan kecepatan, memotong lawan, apakah VAR memutuskan itu bukan penalti atau bukan adalah hal lain," kata Lampard.
"Ada banyak hal yang terjadi dalam pertandingan dengan orang-orang jatuh dengan kontak tidak keras, bangku cadangan mereka menginginkan segalanya, Ashley Barnes setiap kali dia bertarung di udara dia jatuh ke tanah, mereka ingin mendapatkan tendangan bebas di dekat kotak. Mari kita perjelas, hal-hal ini masih terjadi di seluruh sepak bola ketika itu adalah pertandingan cepat dan orang-orang berusaha untuk menang.
"Jadi, jika itu adalah diving, saya pasti akan menyelesaikannya, saya harus melihatnya kembali, tetapi saya tidak berpikir sejelas itu."
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Christian Pulisic Telah Buktikan Bahwa Badai Pasti Berlalu
Liga Inggris 27 Oktober 2019, 22:22
-
Statistik Burnley vs Chelsea: The Blues Ternyata Kuat 'Merantau'
Liga Inggris 27 Oktober 2019, 17:25
-
Lakukan Diving, Hudson-Odoi Dapat Kecaman dari Bos Burnley
Liga Inggris 27 Oktober 2019, 10:00
-
Jadi Pahlawan Chelsea, Pulisic Tak Lupakan Rekan-Rekannya
Liga Inggris 27 Oktober 2019, 09:30
-
Christian Pulisic Bikin Hattrick Sempurna, Begini Reaksi Frank Lampard
Liga Inggris 27 Oktober 2019, 08:20
LATEST UPDATE
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
-
Terungkap, Alasan Menarik John Herdman Terima Pinangan Melatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 4 Januari 2026, 10:56
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 10:43
-
Barcelona dan Hobi Menang dengan Skor 2-0
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 10:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 10:13
-
Meyakini Declan Rice sebagai Gelandang Terbaik Dunia
Liga Inggris 4 Januari 2026, 08:46
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 08:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 07:22
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR