
Bola.net - Sebuah target dicanangkan Andre Onana jelang pertandingan melawan Fulham. Ia ingin Manchester United memenangkan laga itu sebagai awalan yang baik.
Setelah libur hampir tiga bulan, Premier League akan digulirkan kembali di akhir pekan ini. 20 tim akan bersaing untuk menjadi tim terbaik Inggris di ajang bergengsi tersebut.
Manchester United kedapatan jatah sebagai laga pembuka musim 2024/2025. Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi Fulham di Old Trafford.
Onana mengaku antusias untuk menghadapi laga ini. "Memainkan pertandingan pertama musim ini di Old Trafford, di depan para pendukung kami menjadi motivasi ekstra bagi kami," buka Onana kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Situasi yang Sempurna

Onana menyebut bahwa memainkan laga perdana musim 2024/2025 di Old Trafford merupakan situasi yang sempurna bagi Manchester United.
Ia yakin kehadiran fans akan membantu Setan Merah untuk memenangkan pertandingan tersebut.
"Saya rasa tidak ada cara yang lebih baik untuk mengawali musim ini selain bermain di Old Trafford. Saya tidak sabar bermain di depan para pendukung kami dan saya rasa rekan-rekan saya juga sama antusiasnya," sambung sang kiper.
Wajib Menang

Onana menyebut bahwa MU harus meraih tiga poin saat menghadapi Fulham. Ia tidak ingin timnya buang-buang poin lagi.
"Kami telah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk memenangkan pertandingan ini. Jadi kami akan mencoba untuk memenangkan pertandingan ini," sambung Onana.
"Bagi kami, setiap pertandingan merupakan sebuah laga final. Jadi pertandingan ini akan jadi final pertama kami," pungkas sang kiper.
Balas Dendam

MU sendiri punya misi balas dendam saat berhadapan dengan Fulham pada dini hari nanti.
Mereka kalah 1-2 melawan The Cottagers pada bulan Februari kemarin sehingga mereka ingin membalas kekalahan tersebut.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- MU Diprediksi Hanya Bakal Imbang Lawan Fulham
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, Moji, dan Vidio, 17-20 Agustus 2024
- Bernd Leno: Seluruh Dunia Bakal Nonton Duel MU vs Fulham, Karena Old Trafford Spesial
- Jadwal Manchester United Hari Ini, Sabtu 17 Agustus 2024: Laga Perdana 2024/25, Jamu Fulham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Manchester United vs Fulham - Premier League
Liga Inggris 16 Agustus 2024, 23:00
-
Meski Sudah Baikan dengan Erik Ten Hag, Jadon Sancho Masih Bisa Tinggalkan MU
Liga Inggris 16 Agustus 2024, 22:12
-
PSG Coret Manuel Ugarte dari Skuad Ligue 1, Jadi Pindah ke MU Nih?
Liga Inggris 16 Agustus 2024, 21:13
-
Lawan Fulham, Joshua Zirkzee Jadi Cadangan Lagi?
Liga Inggris 16 Agustus 2024, 20:16
-
Lawan Fulham, Andre Onana Targetkan Start Sempurna untuk MU
Liga Inggris 16 Agustus 2024, 19:09
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR