
Bola.net - Tidak bisa dimungkiri, Liverpool sedang menurun di musim ini. Agar bisa perkasa, Jamie Carragher selaku mantan pemain menyarankan the Reds untuk mendatangkan tiga pemain baru di musim panas mendatang.
Liverpool hanya mampu mencatatkan dua kemenangan dari tujuh pertandingan terhitung sejak dimulainya tahun 2021. Terakhir, mereka dilumat habis-habisan oleh Manchester City dengan skor telak 1-4.
Kekalahan itu membuat jarak Liverpool dengan City yang berada di puncak klasemen melebar jadi 10 poin. Tidak hanya itu, mereka pun terancam tak bisa finis di posisi empat besar musim ini.
Sekarang Liverpool sedang berada di peringkat ke-4. Namun, satu kekalahan saja bisa membuat mereka disalip Chelsea yang sedang memantau dari posisi ke-5 dengan selisih satu poin.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Harus Merekrut 3 Pemain Lagi
Salah satu penyebab Liverpool terpuruk saat ini adalah badai cedera. Mereka bahkan tidak punya bek senior yang tersedia sebelum akhirnya mendatangkan Ozan Kabak dan Ben Davies jelang penutupan bursa transfer musim dingin.
Carragher merasa kalau Liverpool saat ini membutuhkan tambahan tenaga baru. Agar kejadian serupa di musim ini tidak terulang, ia menyarankan tim besutan Jurgen Klopp itu mendatangkan tiga pemain anyar pada musim panas nanti.
"Pada mulanya, saat Jurgen Klopp datang, Liverpool adalah tim penghuni peringkat enam atau tujuh. Pada musim panas perdananya, ia membawa tiga pemain - Joel Matip, Georginio Wijnaldum dan Sadio Mane. Itu membawa mereka ke Liga Champions," ujar Carragher kepada Sky Sports.
"12 bulan setelahnya ia merekrut Mohamed Salah di musim panas, Virgil van Dijk di bulan Januari lalu Alisson setelah final Liga Champiosn 2018. Itu membawa mereka lagi meraih juara di Liga Champions," lanjutnya.
"Saya kira Liverpool sedang kembali pada babak di mana mereka butuh tiga pemain lagi untuk memberikan kejutan seperti itu."
Pemain yang Dibutuhkan Liverpool
Carragher menganggap Liverpool butuh seorang bek, yang dirasanya kehadiran Ozan Kabak sudah cukup. Selain itu, the Reds juga diyakini butuh pengganti Wijnaldum serta sosok baru di lini depan.
"Mereka butuh bek sentral, mungkin sudah bergabung dalam diri Ozan Kabak, mereka butuh sosok yang bisa menggantikan Wijnaldum, dan butuh seseorang di trio lini depan," tambah Carragher.
"Dan saya tidak berbicara soal pemain cadangan. Saya berkata soal pemain yang bisa masuk ke dalam tim selayaknya Matip, Wijnaldum dan Mane, seperti Salah, Van Dijk dan Alisson. Itulah yang dibutuhkan Liverpool," pungkasnya.
(Metro)
Baca Juga:
- Eks Chelsea Ini Sarankan Liverpool Agar tak Sering Mainkan Milner, Kenapa Nih?
- Diincar Liverpool, Leeds United Siap Ikhlaskan Raphinha?
- Pemain-pemain Klub Kecil yang Bersinar di Liverpool, Ben Davies Berikutnya?
- Liverpool Diam-diam Dekati The New Bruno Fernandes
- Agar tak Makin Tertinggal dari City, Liverpool Disarankan Beli Kane
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mbappe Terus Dibujuk Agar Mau Gabung Liverpool
Liga Inggris 10 Februari 2021, 21:45
-
Sedihnya Jurgen Klopp, Ibunya Meninggal Dunia tapi Tak Bisa Hadiri Pemakaman di Jerman
Bolatainment 10 Februari 2021, 20:59
-
Bikin Blunder, Apakah Alisson Bakal Bernasib Seperti Karius di Liverpool?
Liga Inggris 10 Februari 2021, 20:25
-
Pindah dari Liverpool, Kualitas Minamino Bikin Pemain Southampton Terkesan
Liga Inggris 10 Februari 2021, 19:26
-
Firmino Ungkap Penyebab Menurunnya Performa Liverpool Musim Ini
Liga Inggris 10 Februari 2021, 18:57
LATEST UPDATE
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
-
Debut Darren Fletcher di Man Utd: Sepak Bola Menyerang Sudah Terlihat
Liga Inggris 8 Januari 2026, 10:24
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR