
Bola.net - Manchester United dan Chelsea mendapatkan pesaing baru untuk tanda tangan Timo Werner. Striker RB Leipzig itu diberitakan juga turut dikejar oleh klub EPL lainnya, Liverpool.
Tiga musim terakhir, Werner tengah naik daun di Bundesliga. Sang striker berhasil secara konsisten menjadi mesin gol yang bisa diandalkan oleh Die Roten Bullen.
Berkat ketajamannya, striker 23 tahun itu diincar oleh dua raksasa Inggris, MU dan Chelsea. Kedua klub itu diberitakan tengah mencoba membujuk sang striker pindah ke Inggris.
The Mirror mengklaim bahwa ada pesaing baru untuk Werner. Juara bertahan UCL, Liverpool diberitakan bakal meramaikan perburuan sang striker.
Simak situasi transfer Werner selengkapnya di bawah ini.
Minim Opsi
Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp tengah menginginkan striker baru untuk timnya.
Ia menilai bahwa Liverpool minim opsi untuk pos ujung tombaknya. Ia merasa terlalu beresiko jika hanya mengandalkan Roberto Firmino saja di pos itu.
Sementara Divock Origi sendiri gagal menjadi pelapis yang sepadan untuk Firmino. Itulah mengapa Klopp ingin memburu Werner untuk memperkuat lini serangnya.
Buka Pembicaraan
Menurut laporan tersebut, Liverpool saat ini sudah menghubungi pihak RB Leipzig perihal transfer Werner.
Pihak RB Leipzig diberitakan sudah membuka harga transfer sang pemain. Mereka ingin bayaran sekitar 60 juta pounds untuk jasa Werner.
Liverpool diberitakan sedikit keberatan dengan mahar tersebut, sehingga mereka tengah mencoba menego agar Leipzig bisa melepas sang striker dengan harga yang lebih murah.
Bertahan
Baru-baru ini, Werner menyatakan bahwa ia memiliki ketertarikan untuk bermain di Premier League.
Namun sang striker enggan pergi dari Leipzig hingga akhir musim ini, karena ia berambisi untuk membawa timnya memenangkan gelar Bundesliga musim ini.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Liverpool vs Manchester United di TVRI dan Mola TV
Liga Inggris 19 Januari 2020, 20:00
-
Solskjaer: Liverpool Bukan yang Terbaik dalam Sejarah Premier League
Liga Inggris 19 Januari 2020, 19:00
-
Liverpool vs Manchester United: Sang Favorit Ditantang si Pencuri Poin
Liga Inggris 19 Januari 2020, 18:30
-
Alexander-Arnold Akan Selalu Berterima Kasih pada MU dan Marcus Rashford, Kok Bisa?
Liga Inggris 19 Januari 2020, 17:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR