Bola.net - - Kabar mengejutkan datang dari di mana mereka disebut telah mengajukan penawaran resmi pada AS Monaco untuk membeli Kylian Mbappe dengan harga 75 juta Euro.
Mbappe menjadi komoditas transfer yang ramai diperebutkan banyak klub-klub elit di Eropa pada musim ini. Sebab dengan usia yang masih belia, 18 tahun, ia mampu tampil layaknya pemain yang sudah lama malang melintang di dunia sepakbola.
Klub-klub macam Real Madrid, Barcelona, PSG, Manchester United, Manchester City, hingga Arsenal disebut mengincarnya. Mereka bahkan siap menggelontorkan dana super besar untuk bisa mengeluarkannya dari Monaco.
Liverpool sendiri sama sekali tidak dikaitkan dengan pemain asli Prancis tersebut. Namun menurut klaim dari Marca, The Reds secara mengejutkan malah sudah melepas penawaran tertulis pada Monaco.
Kylian Mbappe.
Media asal Spanyol itu mengklaim bahwa Liverpool sudah melontarkan penawaran fantastis, yakni sebesar 75 juta Euro atau sekitar 68 juta Pounds untuk memboyong Mbappe ke Anfield pada musim panas mendatang. Akan tetapi tawaran tersebut ditolak oleh pihak Monaco.
Kabarnya, Monaco hanya akan melepas Mbappe jika ada tawaran yang mencapai 100 juta Euro. Tidak diketahui apakah Liverpool akan kembali menawar Mbappe sesuai permintaan klub Ligue 1 tersebut.
The Reds sendiri tidak akan menemui kesulitan untuk bisa memenuhi permintaan tersebut. Sebab mereka kabarnya akan dibekali dana belanja mencapai 100 juta Pounds. Dana itu bisa naik menjadi 200 juta jika mereka sukses menjual sejumlah pemainya musim panas nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Lawan The Boro, Klopp Sampaikan Kabar Positif Soal Firmino
Liga Inggris 19 Mei 2017, 20:27
-
AS Monaco Tolak 75 Juta Euro dari Liverpool untuk Mbappe
Liga Inggris 19 Mei 2017, 18:23
-
Liverpool Sudah Ajukan Penawaran 75 Juta Euro Pada Mbappe
Liga Inggris 19 Mei 2017, 18:01
-
Inilah Penyebab Draxler Tolak Arsenal dan Liverpool
Liga Inggris 19 Mei 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR