
Bola.net - Liverpool kembali menambah amunisi di lini serang mereka pada bursa transfer musim panas 2025. Klub Premier League itu resmi mengumumkan kedatangan Hugo Ekitike dari Eintracht Frankfurt pada Kamis (24/07/2025) dini hari WIB.
Musim panas ini, Liverpool bergerak agresif di bursa transfer. Beberapa wajah baru telah menghiasi skuad utama di Anfield sebagai bagian dari perombakan skala besar.
Salah satu transfer besar yang sudah dirampungkan adalah Florian Wirtz. Gelandang asal Jerman itu datang dengan status pemain termahal sepanjang sejarah klub, dengan nilai 116 juta pounds.
Meski begitu, The Reds belum berhenti mendatangkan pemain. Mereka melanjutkan belanja dengan membidik penyerang muda Hugo Ekitike dari Bundesliga.
Ekitike Resmi Jadi Rekrutan Teranyar Liverpool
Liverpool sebelumnya diketahui sudah melakukan pembicaraan dengan pihak Eintracht Frankfurt. Negosiasi itu membuahkan hasil setelah klub Jerman tersebut setuju melepas Ekitike dengan mahar sekitar 69 juta pounds ditambah bonus.
Setelah proses negosiasi rampung, Ekitike langsung terbang ke Inggris guna menjalani tes medis. Semua tahap dilalui dengan lancar dan akhirnya The Reds meresmikan transfer sang penyerang bertubuh tinggi itu.
“Liverpool FC telah mencapai kesepakatan transfer penyerang Eintracht Frankfurt, Hugo Ekitike, dengan syarat izin internasional," buka Liverpool di laman resminya.
“Pemain berusia 23 tahun ini telah berhasil menyelesaikan tes medis dan menyetujui persyaratan pribadi dengan The Reds, yang memungkinkannya terbang ke Hong Kong untuk bergabung dengan rekan-rekan setim barunya dalam tur pramusim Asia akhir pekan ini.”
Nomor Jersey Masih Belum Diketahui
Meski telah resmi menjadi bagian dari skuad, Ekitike belum diumumkan akan mengenakan nomor punggung berapa. Keputusan soal nomor jersey itu akan ditentukan kemudian oleh pihak klub.
Dengan kedatangan Ekitike, Liverpool kini tercatat sudah mengamankan lima rekrutan baru sepanjang musim panas ini. Selain Wirtz, mereka juga sukses memboyong Jeremie Frimpong dari Bayer Leverkusen.
The Reds juga mendatangkan bek kiri Milos Kerkez dari Bournemouth untuk memperkuat sektor pertahanan. Tak hanya itu, nama Armin Pecsi dari Puskas Academy turut memperkuat lini tengah mereka.
Terakhir, ada Giorgi Mamardashvili yang juga resmi bergabung. Meski dibeli dari Valencia sejak musim lalu, kiper asal Georgia itu baru bergabung ke Anfield musim panas ini.
Klasemen Liga Inggris
(Liverpoolfc.com)
Baca Juga:
- Bayern Munchen Ajukan Tawaran Baru untuk Luis Diaz: Nominalnya Bertambah!
- Semakin Ngeri! Liverpool Coba Datangkan Rodrygo dari Real Madrid
- Gagal Rekrut Nunez, Napoli tak Menyerah dan Kembali Dekati Liverpool Untuk Penyerang Lainnya
- Tiga Skema Alternatif Liverpool Bersama Hugo Ekitike: Modal Pertahankan Gelar Juara Liga Inggris
- Menuju Bayern, Luis Diaz Siap Cetak Rekor Penjualan Ketiga Termahal Liverpool
- Harga 90 Juta Euro, Liverpool Terdepan, tapi Klub London Ini Siap Tikung Transfer Rodrygo dari Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Transfer yang Harus Dituntaskan Liverpool Setelah Gaet Hugo Ekitike
Editorial 24 Juli 2025, 16:00
LATEST UPDATE
-
Dua Gol Haaland Tak Cukup Selamatkan Man City, Pertanda Belum Bisa Bangkit?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 06:59 -
Kevin De Bruyne Bungkam Kritik dengan 7 Sentuhan Ajaib di Liga Champions
Liga Champions 3 Oktober 2025, 06:49 -
Kylian Mbappe: Pemain dengan Kaki Api, Bebas Bergerak, dan Sangat Berbahaya!
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 05:51 -
Alisson Becker Cedera Parah, Liverpool Kehilangan Kiper Utama Cukup Lama!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:46 -
Terungkap! MU Hampir Bawa Pulang Solskjaer Sebelum Tunjuk Amorim sebagai Pelatih
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:41 -
David Silva Ungkap Impian Besar untuk Pep Guardiola, Apa Itu?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:36 -
Frank Lampard Angkat Coventry City, Dari Tim Terlupakan Jadi Penantang Promosi
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 23:38
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR