Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp meminta timnya lebih berhati-hati ketika menjamu Tottenham Hotspur pada laga lanjutan Premier League, Minggu (31/3) malam WIB besok. Dia yakin Tottenham akan tampil sebaik mungkin karena baru saja menjalani jeda internasional selama dua pekan.
Tiga kekalahan dalam empat laga terakhir berarti Spurs mulai menjauh dari peringkat pertama dan peringkat kedua di klasemen sementara. Mereka tampil buruk dalam sebulan terakhir dan kini harus berjuang untuk bertahan di empat besar.
Meski demikian, Tottenham yang sekarang mungkin lebih berbahaya. Stadion anyar mereka baru saja selesai, dan itu bisa jadi salah satu motivasi hebat. Laga ini memang dimainkan di Anfield, tetapi semangat stadion baru itu bisa membuat pemai-pemain Tottenham tampil lebih baik.
Klopp menyadari itu dan dia tidak mau meremehakan performa pasukan Mauricio Pochettino itu. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Masa-Masa Menarik
Menurut Klopp, melihat catatan kekalahan Tottenham tiga pekan lalu tidak ada gunanya. Dia yakin saat ini atmosfer di skuat Tottenham jauh lebih positif setelah stadion anyar mereka rampung.
"Saya kira ini adalah masa-masa yang menarik untuk Tottenham. Saya hanya melihat gambar-gambarnya [stadion baru] dan itu terlihat cukup impresif. Mereka jelas sudah menantikan itu," kata Klopp di Liverpoolfc.com.
"Setelah Tottenham memainkan laga terakhirnya tiga pekan lalu, saya kira tidak ada satu pun pemain yang merasakan kekalahan dari tiga pekan lalu."
Kekuatan Tottenham
Sebab itu, Klopp menduga Tottenham yang akan mereka lawan nanti adalah Tottenham dengan kekuatan terbaiknya. Dia menyebut seluruh skuat Liverpool sudah menyadari hal itu dan karena itulah mereka ingin berjuang memberikan yang terbaik.
"Kami menantikan Tottenham yang terkuat sebab saya tidak mendengar apa pun soal masalah cedera dan sebagainya. Mereka diserang beberapa cedera semusim ini tetapi tidak pada momen ini, jadi kami akan menghadapi tim kuat. Tim kelas dunia akan datang ke sini."
"Bahkan tanpa mempersiapkan diri untuk laga ini - seperti yang kami lakukan pekan lalu - kami sudah melihat laga Liga Champions, kami melihat Tottenham bermain, mereka tim yang sangat bagus - sayangnya sangat bagus!" pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Tottenham
Liga Inggris 30 Maret 2019, 15:02
-
Prediksi Liverpool vs Tottenham 31 Maret 2019
Liga Inggris 30 Maret 2019, 15:01
-
Pujian Klopp untuk Pochettino yang Begitu Berani
Liga Inggris 30 Maret 2019, 14:00
-
Salah Satu Keputusan Terbaik Liverpool: Membeli Van Dijk
Liga Inggris 30 Maret 2019, 12:30
-
Liverpool vs Tottenham, Klopp Waspadai Semangat Pasukan Spurs
Liga Inggris 30 Maret 2019, 08:45
LATEST UPDATE
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
-
Debut Darren Fletcher di Man Utd: Sepak Bola Menyerang Sudah Terlihat
Liga Inggris 8 Januari 2026, 10:24
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR