Bola.net - - Romelu Lukaku kembali mencetak gol untuk Manchester United. Tapi, kali ini gol Lukaku punya arti penting karena dicetak ke gawang Chelsea yang merupakan klub penghuni papan atas klasemen Premier League.
United berjumpa Chelsea di pekan ke-28 Premier League, Minggu (25/2) malam. Setan Merah sempat tertinggal lebih dulu dari gol Willian. Namun, pasukan Jose Mourinho mampu membalikkan skor lewat gol Lukaku dan Jesse Lingard. United menang dengan skor 2-1.
Ini adalah gol ke-13 Lukaku pada musim ini di Premier League. Dan, menurut catatan Opta, gol ke gawang Chelsea adalah gol pertama Lukaku yang dicetak ke gawang klub penghuni delapan besar klasemen. Atau bisa disebut sebagai klub besar.
1 - Romelu Lukaku has scored 13 goals in the Premier League this season, however this was his first against a team currently in the top eight. Overdue. pic.twitter.com/bi4Qn1IwhY
— OptaJoe (@OptaJoe) February 25, 2018
Lukaku selama ini memang kerap dikritik karena tumpul saat United berjumpa dengan tim-tim besar. Padahal, pemain asal Belgia ini tampil begitu impresif kala berjumpa tim papan bawah.
Tak hanya mencetak gol, Lukaku juga punya peran penting bagi kemenangan United. Sebab, pemain berusia 24 tahun juga memberi andil pada gol Lingard berkat assist yang dia kirim. Lukaku pun layak disebut sebagai man of the match di laga melawan Chelsea.
Pada sisa laga musim 2017/18 ini, United masih dijadwalkan bakal bertemu dengan Liverpool, Man City dan Arsenal. Akankah Lukaku kembali mencetak gol?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Mourinho, Liverpool Tetap Lawan Yang Spesial
Liga Inggris 26 Februari 2018, 22:51
-
Jika Ingin Bebas Kritikan, Lukaku Harus Dengarkan Saran Carragher
Liga Inggris 26 Februari 2018, 22:17
-
Penampilan Gemilang Batshuayi Justru Bikin Dortmund Dilema
Liga Eropa Lain 26 Februari 2018, 21:04
-
Drinkwater: Semua Pemain Merasa Kecewa
Liga Inggris 26 Februari 2018, 19:33
-
Drinkwater Ajak Chelsea Move On dari Man United
Liga Inggris 26 Februari 2018, 17:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR