Bola.net - - Dengan komposisi lini depan Manchester City yang cukup mentereng, Riyad Mahrez selaku pemain anyar nampaknya akan kesulitan untuk mendapatkan kesempatan bermain. Namun, pria asal Aljazair itu justru menyukainya.
Pemain yang berposisi di winger tersebut baru-baru ini diresmikan sebagai penggawa baru The Citizens untuk musim 2018/2019. Ia diboyong dari klub Premier League lainnya, Leicester City, dengan bandrol sebesar 60 juta poinds.
Dalam beberapa laga uji coba pra-musim, Mahrez selalu menjadi pemain inti dan kerap dimainkan sejak menit pertama. Namun, jatah bermainnya diyakini akan berkurang drastis saat para penggawa lainnya telah pulang dari masa liburnya.
Suka dengan Persaingan

"Saya tidak tahu apa yang Pep pikirkan tentang saya, tapi bila dia membawa saya, mungkin dia telah memikirkan ini, tentu saja. Saya di sini, saya bagian dari tim. Saya di sini untuk membantu dengan kualitas," ujar Mahrez kepada ESPN FC.
"Saya pikir persaingan itu bagus, karena berkompetisi bisa mengembangkan pemain, skuat, dan tim. Saya pikir, kompetisi itu bagus," lanjutnya.
Senang Bisa Pindah ke City

"Bagus rasanya bisa menarik ketertarikan dari klub-klub lain, dan pilihan saya adalah datang ke Manchester City," tambahnya.
"City adalah klub besar dengan pemain yang hebat, serta pelatih yang besar. Semuanya yang ada di sini bagus untuk mengembangkan diri anda agar bisa memenangkan trofi," pungkasnya.
Mahrez merupakan salah satu pemain yang turut berjasa membawa Leicester City meraih gelar Premier League di tahun 2016 silam. Kala itu, The Foxes masih dilatih oleh pelatih asal Italia, Claudio Ranieri.
Saksikan Juga Video Ini

[initial]
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diprediksi Jadi Batu Sandungan Manchester City Musim Depan
Liga Inggris 27 Juli 2018, 11:30
-
Mahrez Suka Bersaing Sehat di Man City
Liga Inggris 27 Juli 2018, 10:54
-
Man City Bisa Sehebat Ini Karena Five-Second Rule Ala Guardiola
Liga Inggris 27 Juli 2018, 09:20
-
Wah! Milner, Salah dan Mane 'Syuting' Bareng James Bond
Bola Dunia Lainnya 27 Juli 2018, 08:30
LATEST UPDATE
-
Dipecat MU, Berapa Pesangon yang Didapatkan Ruben Amorim?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:49
-
Darren Fletcher Masih 'Hijau', Ini 5 Pelatih yang Bisa Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:30
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
















KOMENTAR