
Bola.net - Manchester City mungkin meraih treble pada musim 2022/2023. Nah, jika itu terjadi, maka pasukan Pep Guardiola akan menyamai catatan prestasi Manchester United pada edisi 1999 silam.
City tampil konsisten pada musim 2022/2023, terutama pada fase setelah Piala Dunia 2022. Kini, City punya kans untuk bisa meraih tiga gelar alias treble.
Pertama, City menjadi unggulan dalam persaingan gelar Premier League. City kini berada di puncak klasemen, unggul dari Arsenal. Selanjutnya, City juga punya laga final Piala FA melawan United.
Satu trofi lain yang bisa diboyong City adalah Liga Champions. Kevin De Bruyne dan kolega kini berada di semifinal. City akan berjumpa Real Madrid dan mereka dinilai lebih diunggulkan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Haruskah Manchester United Gugup?
Sejauh ini, United adalah satu-satunya tim Inggris yang pernah meraih treble. Nah, jika City menyamai catatan itu, gengsi United tentu akan tergerus. Apalagi, pada beberapa tahun terakhir, City punya prestasi cukup bagus.
"Saya tidak merasa khawatir jika City menang treble," ucap bintang United saat meraih treble 1999 yakni, Teddy Sheringham.
"City musim ini memang fenomenal. Mereka tim yang fenomenal dan mereka layak berada pada posisi sekarang. Jalan masih panjang. Mereka bisa mendapat keberuntungan, tetapi juga bisa lepas kendali," tegasnya.
Lewati Real Madrid Dulu
United punya peluang menjegal ambisi City meraih treble di Piala FA. Selain itu, ada satu tim yang mungkin menghalangi laju City yakni Real Madrid. Secara mental dan pengalaman, Madrid lebih baik dibanding City di Liga Champions.
"City harus mengalahkan Real Madrid di Liga Champions. Hal-hal kecil bisa terjadi dalam sepak bola dan semuanya berubah," ucap Sheringham.
"Manchester City ada di sana; mereka telah memberi diri mereka kesempatan. Jelas, saya berharap mereka selangkah lebih jauh dari treble, tetapi itu bisa menjadi nyata. Itu terlihat bagus untuk City," imbuh Sheringham.
Sumber: Metro
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 3-5 Mei 2023
- Mantan Pemain MU Bangkrut, Marcus Rashford Tawarkan 'Kos-kosan' Murah dengan Harga Teman
- Masih Manusia! 3 Hal Sederhana yang Dilakukan Erling Haaland Usai Bikin Rekor Gol di Premier League
- Nasib 4 Pemain Paling Mahal di Bursa Transfer Januari 2023: Cody Gakpo Bagus, Enzo Fernandez?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man City Mungkin Treble, Haruskah Manchester United Gugup?
Liga Inggris 4 Mei 2023, 15:34
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR