
Bola.net - Manajer Manchester City, Josep Guardiola belum merasa puas dengan performa timnya meski sukses mencatat clean sheet dalam laga kontra Burnley, Kamis (1/10/2020) dini hari WIB.
Manchester City sukses memenangi laga ini dengan skor telak 3-0. Raheem Sterling mencetak dua gol, sedangkan satu gol lainnya diciptakan oleh Ferran Torres.
Berkat kemenangan ini, Manchester City pun berhak melaju ke babak perempat final Carabao Cup sekaligus menjaga ambisi mereka mempertahankan gelar.
Puas dengan Catatan
Guardiola merasa puas dengan performa timnya di tengah skuad yang menipis. Guardiola pun yakin timnya akan makin jauh lebih baik ke depannya.
"Penting bagi kami untuk tidak kebobolan dan tim secara umum tampil bagus. Kami masih jauh dari yang terbaik karena kami tidak banyak berlatih. Kami memiliki banyak pemain yang absen, enam karena Covid dan empat cedera," ujar Guardiola kepada Sky Sports.
"Tapi selangkah demi selangkah ketika kami memiliki semua skuad, kami akan menjadi lebih baik. Saya harap kami tidak akan jauh dari tim lain di depan, tetapi kami berada di perempat final kompetisi ini lagi, jadi ini hasil yang bagus," imbuhnya.
Kebangkitan Manchester City
Lebih lanjut, Guardiola juga merasa puas karena timnya sukses bangkit dari keterpurukan setelah akhir pekan kemarin dihajar Leicester City.
"Saat Anda kalah dalam pertandingan, hal terpenting adalah pertandingan berikutnya," tutur Pep Guardiola.
"Pertama, karena jika Anda kalah dalam kompetisi ini, Anda tersingkir. Kedua karena kami hanya memiliki dua pertandingan sebelum jeda internasional dan beberapa pemain harus bermain. Tidak ada pramusim jadi penting bagi kami untuk memberi mereka menit bermain," tandasnya.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marcelo Bielsa: Saya Bukan Mentor Guardiola
Liga Inggris 1 Oktober 2020, 23:45
-
Data dan Fakta Premier League: Leeds United vs Manchester City
Liga Inggris 1 Oktober 2020, 16:04
-
Prediksi Leeds United vs Manchester City 3 Oktober 2020
Liga Inggris 1 Oktober 2020, 16:03
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR