- Rencana Barcelona untuk merekrut Adrien Rabiot dari PSG menemukan pesaing baru. Juara Liga Inggris, Manchester City disebut juga tertarik memboyong sang gelandang.
Rabiot sendiri memang karirnya tengah naik daun di PSG. Ia merupakan didikan akademi Les Parisien di mana ia mampu menembus tim utama PSG yang dipenuhi pemain-pemain kelas dunia.
Performa apik sang gelandang nampaknya membuat banyak klub tertarik mendapatkannya. Salah satu yang paling sering dikaitkan dengan pemain 23 tahun itu adalah Barcelona.
Namun dilansir Don Balon, langkah Barcelona untuk mendapatkan Rabiot semakin berat. Pasalnya Manchester City sudah memutuskan untuk memburu jasa sang pemain.
Baca manuver transfer City untuk Rabiot di bawah ini.
Butuh Amunisi Baru
Seperti yang sudah diketahui, pada musim panas ini Manchester City membutuhkan sosok gelandang baru dalam tim mereka. Maklum mereka baru saja ditinggal Yaya Toure pada musim panas kemarin.
City sendiri kabarnya nyaris mendapatkan Jorginho. Namun di detik-detik akhir sang pemain memutuskan untuk menolak The Citizens dan bergabung dengan Chelsea.
Berkat penolakan itu, City batal membeli gelandang di bursa transfer musim panas kemarin. Alhasil mereka masih mencari gelandang baru dan mereka merasa Jorginho akan cocok untuk lini tengah mereka.
Peluang Besar
Kans Manchester City untuk mendapatkan Rabiot cukup besar. Pasalnya sang pemain memang tertarik untuk pergi dari PSG.
Rabiot beberapa kali mengutarakan bahwa ia ingin pergi ke Inggris. Ia penasaran untuk menjajal liga yang konon disebut sebagai liga tersulit di dunia.
Dengan pernyataan itu, The Citizens punya kans yang lebih besar untuk mendaratkan sang pemain ketimbang Barcelona.
Dapat Gratisan
City sendiri berpotensi tidak perlu mengeluarkan dana untuk merekrut Rabiot mengingat kontrak sang pemain habis di musim panas tahun depan. (db/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mbappe Moncer, Neymar Jadi Ingin Balik ke Barca
Liga Spanyol 7 September 2018, 19:27
-
AC Milan Seriusi Perburuan Adrien Rabiot
Liga Italia 7 September 2018, 14:30
-
Resmi, Neymar Jadi Kapten Permanen Brasil
Piala Dunia 7 September 2018, 13:15
-
Manchester City Ramaikan Perburuan Adrien Rabiot
Liga Inggris 7 September 2018, 11:15
-
Video: Cetak Gol, Neymar Selebrasi Ala CR7
Open Play 6 September 2018, 18:03
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR