
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan tinggal selangkah lagi mengamankan tanda tangan dari bek Atalanta yang dipinjam dari Juventus, Cristian Romero.
Romero tampil luar biasa bersama Atalanta sepanjang musim 2020/21 kemarin. Performa apik bek 23 tahun itu pun membuatnya diganjar penghargaan bek terbaik Serie A.
Selain itu, performa bagus Romero bersama Atalanta membuat namanya dipanggil ke tim nasional Argentina senior dan melakoni debut pada laga kontra Chile pekan lalu.
Merapat ke Manchester United
Sejumlah klub top Eropa kabarnya sudah sejak beberapa waktu lalu mendekati Romero. Ternyata, yang beruntung mendapatkan sang bek adalah Manchester United.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, Atalanta siap membayar 16 juta euro kepada Juventus untuk mempermanenkan status Romero. Namun, La Dea bakal langsung menjual lagi sang pemain.
Manchester United kabarnya siap memboyong Romero ke Old Trafford dengan biaya mencapai 45 juta euro. Pengumuman kesepakatan soal transfer Romero diklaim akan dilakukan dalam beberapa saat lagi.
Alternatif Raphael Varane
Manchester United memang tengah mencari bek tengah baru pada musim panas ini, karena sektor tersebut menjadi salah satu pos utama yang ingin dibenahi Ole Gunnar Solskjaer.
Awalnya, Manchester United menjadikan bek Real Madrid, Raphael Varane sebagai incaran utama mereka. Namun, hingga kini tak ada kejelasan mengenai bek asal Prancis tersebut.
Manchester United pun beralih ke sosok lain, dan kini tampaknya mereka sudah menemukannya dalam diri Romero.
Sumber: La Gazzetta dello Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Rencana Juventus Untuk Merekrut Gabriel Jesus dari Man City
Liga Italia 9 Juni 2021, 19:27
-
Buendia Tertikung, Arsenal CLBK dengan Aaron Ramsey?
Liga Inggris 9 Juni 2021, 18:20
-
Juventus dan Real Madrid Tunda Perekrutan Paul Pogba, Kenapa?
Liga Inggris 9 Juni 2021, 17:40
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR