
Bola.net - Ada kabar kurang baik datang bagi Manchester United jelang menghadapi Wolverhampton. Setan Merah tidak bisa diperkuat Marcus Rashford karena sang penyerang mengalami cedera.
Manchester United akan beraksi di ajang Premier League besok. Tim berjuluk Setan Merah itu akan berhadapan dengan Wolverhampton di pekan ke-36 Premier League 2022/2023.
Kemenangan menjadi harga mati bagi Manchester United di laga ini. Pasalnya Setan Merah butuh tambahan poin agar mengamankan posisi mereka di empat besar EPL.
Namun di laga krusial ini, Marcus Rashford dikonfirmasi berpotensi absen. Ia dikonfirmasi mengalami cedera sehingga bakal absen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kemungkinan Absen
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Erik Ten Hag mengonfirmasi bahwa Rashford mengalami cedera. Alhasil ia kemungkinan besar akan absen di laga ini.
"Kami memiliki masalah dengan kondisi Marcus untuk pertandingan besok," ujar Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.
"Situasinya sangat meragukan. Ada tanda tanya besar apakah ia bisa bermain atau tidak besok."
Ada Penggantinya
Namun Ten Hag mengonfirmasi bahwa timnya sudah menyiapkan pengganti Rashford yang bakal absen di laga melawan Wolverhampton.
Ia menyebut Alejandor Garnacho sudah fit sehingga ia bisa bermain menggantikan peran Rashford di pertandingan besok.
"Dia [Garnacho] sudah berlatih seminggu lebih, jadi ia bisa bermain besok. Kita sudah melihat bahwa anak ini bisa menghadirkan sesuatu yang ekstra untuk tim ini," imbuhnya.
Opsi Lain
Selain Garnacho, Erik Ten Hag punya opsi lain untuk dimainkan di sisi kiri serangan MU.
Jadon Sancho dilaporkan juga bisa bermain di sisi kiri lini serang MU pada laga ini.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Testimoni Bek Incaran MU Ini Soal Duel Lawan Messi: Ngeri!
Piala Dunia 12 Mei 2023, 23:59
-
Diincar Klub Top, Kim Min-Jae Beri Isyarat Ingin Bertahan di Napoli
Liga Italia 12 Mei 2023, 23:59
-
Manchester United vs Wolverhampton: Marcus Rashford Bakal Absen?
Liga Inggris 12 Mei 2023, 20:48
LATEST UPDATE
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 09:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 08:48
-
Jadwal Lengkap Turnamen Voli Indonesia 2026, Jangan Lupa Dukung Tim Favoritmu!
Voli 5 Januari 2026, 08:40
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR