Bola.net - - Penyerang Manchester United, Anthony Martial membantah kabar yang menyebut dirinya pernah terlibat cekcok dengan sang manajer, Jose Mourinho.
Mourinho sempat mendenda Martial karena telat kembali bergabung dengan tim pada pramusim kemarin usai dirinya dikaruniai anak kedua.
Tak hanya itu, Mourinho juga kerap mencadangkan Martial pada musim lalu dan di awal musim ini. Hal ini sempat menimbulkan kabar bahwa keduanya berselisih.
Bantahan Martial
Namun Martial dengan tegas membantah semua rumor perselisihannya dengan Mourinho dan menyatakan bahwa hubungan keduanya baik-baik saja.
"Hubungan kami tidak mengalami ketegangan," tegas Martial usai laga melawan Chelsea, Sabtu (20/10) kemarin seperti dikutip FourFourTwo.
"Kami memiliki hubungan pemain-pelatih dan saya harap terus berlanjut seperti itu dan berpengaruh sebanyak mungkin terhadap Manchester United," lanjutnya.
Sinar Martial
Martial membuktikan bahwa dirinya tak pantas sering dicadangkan usai mencetak dua gol di markas Chelsea meski timnya gagal menang setelah laga berakhir 2-2.
"Kami tak berada dalam kondisi bagus. Namun kami bekerja keras dan laga ini menunjukkan bahwa kami adalah tim yang bagus," imbuh Martial.
"[Dua gol] membuat saya senang. Namun pada akhirnya saya kecewa. Kami layak meraih kemenangan tapi kami kebobolan di menit akhir dan itu merugikan kami," tandasnya.
Video Menarik
Para pemain Liverpool coba membantu korban tsunami Palu dengan melelang jersey bertanda tangan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Lawan Juventus, Pereira Beri Sinyal Kebangkitan MU
Liga Champions 21 Oktober 2018, 23:30
-
MU Larang Legenda Klub Lontarkan Kritikan Pada Mourinho
Liga Inggris 21 Oktober 2018, 23:10
-
Pujian Setinggi Langit Young untuk Martial
Liga Inggris 21 Oktober 2018, 20:20
-
Martial Bantah Sempat Cekcok dengan Mourinho
Liga Inggris 21 Oktober 2018, 19:19
-
Cetak Dua Gol, Mourinho Puji Martial
Liga Inggris 21 Oktober 2018, 06:30
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
-
Bakal Cabut dari MU, Jadon Sancho Bakal Lanjutkan Karir Jauh dari Inggris
Liga Inggris 19 November 2025, 16:21
-
Duh, MU Tidak Bisa Angkut Joao Gomes di Januari 2026?
Liga Inggris 19 November 2025, 16:11
-
CEO Cloudflare Ungkap Penyebab X dan ChatGPT Lumpuh: Bukan Serangan Siber
News 19 November 2025, 16:02
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR