
Bola.net - Ada rumor baru beredar seputar aktivitas transfer Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan masih tertarik merekrut Jeremie Frimpong dari Bayer Leverkusen.
Nama Frimpong sempat ramai dikaitkan dengan Manchester United pada beberapa bulan yang lalu. Bek Die Adler itu dilaporkan menarik perhatian Erik Ten Hag berkat performanya yang ciamik di Bundesliga.
Namun rumor ketertarikan MU pada sang bek meredup dalam dua bulan terakhir. Setan Merah bahkan dikabarkan sudah tidak lagi mencari bek kanan baru di musim panas ini.
Sky Sports Germany melaporkan bahwa MU masih berminat pada Frimpong. Mereka masih memantau perkembangan sang bek di Leverkusen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Masih Menarik
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag masih memendam asa untuk mendapatkan jasa Frimpong di musim panas ini.
Ia menilai Frimpong merupakan bek kanan paket lengkap. Ia mampu membantu serangan dan bertahan dengan sama baiknya.
Sang manajer menilai kemampuan Frimpong ini masih di atas dua bek kanannya, Diogo Dalot dan Aaron Wan-Bissaka. Jadi ia masih mendambakan transfer sang bek di musim panas ini.
Tidak Bisa Bergerak
Menurut laporan yang sama, kendala MU untuk mendapatkan jasa Frimpong adalah masalah keuangan.
Saat ini budget transfer Manchester United sudah habis. Karena setelah mendapatkan Mason Mount, mereka masih menargetkan transfer Andre Onana dan Rasmus Hojlund.
Itulah mengapa jika mereka tidak menjual beberapa pemain mereka di musim panas ini maka mereka tidak punya budget untuk membeli Frimpong.
Mahar Transfer
Bayer Leverkusen sendiri diketahui membanderol sang bek cukup mahal di musim panas ini.
Mereka menginginkan tidak kurang dari 45 juta Euro untuk jasa pemain timnas Belanda tersebut.
Klasemen Premier League
(Sky Sports Germany)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seriusan? Manchester United Berminat Bajak Pemain Arsenal Ini
Liga Inggris 8 Juli 2023, 15:00
-
Gabung MU, Mason Mount Tidak Sabar Main di Old Trafford
Liga Inggris 8 Juli 2023, 14:20
-
Casemiro Kagum dengan Premier League: Level Persaingannya Ngeri!
Liga Inggris 8 Juli 2023, 13:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR