
Bola.net - Sebuah petuah diberikan Dimitar Berbatov kepada Shola Shoretire. Ia meminta sang pemuda tidak cepat berpuas diri dan terus bekerja keras jika ia ingin sukses di Manchester United.
Shoretire merupakan pemain didikan akademi Manchester United. Pemuda berusia 17 tahun itu tampil memukau di tim U-23 MU musim ini di mana ia produktif mencetak gol dan assist.
Berkat performa apiknya itu Shoretire resmi debut di skuat senior MU di akhir pekan kemarin. Ia masuk di akhir babak kedua saat MU menang 3-1 melawan Newcastle.
Berbatov berharap sang pemuda tidak menyia-nyiakan kesempatan emas yang ia peroleh. "Bisa debut di Old Trafford adalah momen yang luar biasa untuk seorang pemain berusia 17 tahun," ujar Berbatov kepada Betfair.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Situasi Semakin Sulit
Berbatov menilai debut di tim utama MU itu menjadi langkah baru bagi Shola. Ia percaya untuk bisa menjadi pemain reguler di Manchester United itu tidak mudah sehingga ia harus bekerja ekstra keras.
"Dia pasti menunjukkan sesuatu yang luar biasa di tim junior, sehingga ia berhasil debut di tim utama."
"Ia sudah membuat langkah pertamanya, dan sekarang situasinya menjadi lebih sulit. Karena ia harus membuktikan kepada Ole dan para staffnya bahwa ia memang layak berada di tim senior,"
Kerja Keras
Berbatov menilai Shoretire memiliki bakat yang besar. Ia yakin jika sang pemuda bertekun dan terus bekerja keras, maka posisinya di tim utama MU akan aman.
"Dia harus terus mendorong dirinya sendiri dan membuktikan kemampuannya di depan tim pelatih. Untuk kasus Shola ini, ia harus berlatih seakan-akan hidupnya bergantung pada latihan,"
"Ia harus menunjukkan bahwa dia menunggu kesempatan di tim ini. Ia tidak boleh mengalihkan fokus dari tim utama." ia menandaskan.
Dapat Kesempatan
Dalam sesi jumpa persnya baru-baru ini, Solskjaer menegaskan bahwa Shoretire akan banyak dapat kesempatan di MU.
Salah satunya ia akan bermain saat MU menjamu Real Sociedad di Old Trafford pada dini hari nanti.
(Betfair)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fiorentina Tawarkan Nikola Milenkovic ke Manchester United
Liga Inggris 25 Februari 2021, 21:01
-
Demi Segera Comeback, Paul Pogba Kebut Pemulihan Cederanya
Liga Inggris 25 Februari 2021, 20:53
-
Ternyata, Solskjaer Masih Sering Komunikasi dengan Erling Haaland
Bundesliga 25 Februari 2021, 20:37
-
Mau Sukses di Manchester United, Shola Shoretire Wajib Ikuti Petuah Ini
Liga Inggris 25 Februari 2021, 20:25
-
Bukan Messi atau Ronaldo, Ini Pemain Terbaik Dunia versi Bek Manchester United
Liga Inggris 25 Februari 2021, 19:55
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR