
Bola.net - Ada yang unik dari pergantian pemain yang dilakukan Chelsea pada tiga laga terakhir di Premier League. Sang manajer, Thomas Tuchel, selalu mengganti pemain ketika babak kedua dimulai.
Kejadian unik tersebut bermula saat Chelsea berjumpa Liverpool pada pekan ke-3 Premier League. Kai Havertz diganti Thiago Silva pada awal babak kedua. Saat itu, Chelsea kehilangan Reece James karena kartu merah di akhir babak pertama.
Pada pekan ke-4, Tuchel menarik keluar Saul Niguez saat babak kedua dimulai dan memainkan Jorginho. Hal yang sama terjadi pada pekan ke-5, kali ini giliran Mason Mount yang ditarik keluar dan diganti N'Golo Kante.
Apa Maksud Tuchel?
Tuchel tentu punya asal teknis di balik pola pergantian pemain di atas. Tapi, yang menarik, pergantian yang dilakukan Tuchel membawa dampak positif. Pemain yang dimainkan membuat permainan berubah dan Chelsea tampil lebih bagus.
"Saya harap ini adalah alasan untuk sukses karena itu tidak akan terlihat bagus untuk saya jika gagal," buka Tuchel dikutip dari Football London.
"Terkadang, saya memiliki banyak pemikiran tentang hal itu. Anda berpikir jika Anda melakukannya di babak pertama atau apakah akan ada perkembangan dalam permainan di mana Anda bisa menunggu lebih lama. Ini juga merupakan bentuk kepercayaan yang Anda tunjukkan pada bangku cadangan. Anda punya pemain yang bisa memberi dampak dan mengubah momentum," katanya.
Bukan Pola Umum
Tuchel sukses dengan pergantian cepat pada tiga laga terakhir. Namun, eks pelatih PSG memastikan itu bukan pola umum. Tuchel melakukan pergantian sesuai dengan kondisi dan kebutuhan di atas lapangan.
"Kami tidak menunggu atau mencari untuk melakukan perubahan awal babak sebanyak mungkin," kata Tuchel.
"Anda harus beradaptasi dengan apa yang ditawarkan permainan, lawan, ruang dan pilihan taktis. Melawan Liverpool, kami harus mengganti pemain karena kartu merah. Kemudian sedikit sial bagi Saul melawan Aston Villa," katanya.
Penghuni Bangku Cadangan yang Mewah
Tuchel cukup leluasa mengganti pemain karena yakin dengan kualitas mereka. Itu yang terjadi pada duel melawan Tottenham. Kante terlalu mewah untuk berlama-lama duduk di bangku cadangan Chelsea.
"Kami bisa saja menunggu tetapi ketika Anda memiliki N'Golo, Anda menginginkan dia di lapangan," katanya.
"Ada alasan yang berbeda. Ini tentang apakah ini saatnya untuk membantu tim. Kami tidak malu untuk membuat keputusan tetapi akan ada pertandingan di mana kami akan membuat keputusan terlambat karena kami senang dengan performa tim," ucapnya.
Sumber: Football London
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Arsene Wenger Mengaku Siap Kembali jadi Pelatih, Mau Comeback ke Arsenal Nih?
- Statistik Antonio Rudiger, Pantaskah Disebut Bek Tengah Terbaik di Premier League Musim Ini?
- David De Gea Menggila, Dean Henderson Siap Minggat dari MU pada Januari Nanti
- Norwich 0-3 Liverpool: The Samurai Minamino Beraksi, Tim Pelapis Unjuk Gigi
- Ingin CR7 Balik ke Sporting CP, Ibunda Cristiano Ronaldo: Andai Tak Bisa, Cristianinho Juga Boleh!
- Cristiano Ronaldo, Pemain dengan Rataan Tembakan Tertinggi di Premier League Sejauh ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thomas Tuchel: Timo Werner Bakal Jadi Penyerang Mematikan di Chelsea
Liga Inggris 22 September 2021, 18:45
-
5 Pemain Chelsea yang Siap Bikin Aston Villa Bertekuk Lutut di EFL Cup
Liga Inggris 22 September 2021, 17:10
-
5 Rekrutan Baru yang Langsung Bersinar, Siapa yang Paling Gacor?
Liga Champions 22 September 2021, 15:35
-
Tuchel Siap Duetkan Lukaku dan Werner, Bagaimana Cara Kerjanya?
Liga Inggris 22 September 2021, 15:13
-
Mengapa Thomas Tuchel Sering Mengganti Pemain Pada Awal Babak Kedua?
Liga Inggris 22 September 2021, 14:19
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR