Bola.net - - Legenda Chelsea Gianfranco Zola mengaku optimis pasukan Antonio Conte akan bisa finis di posisi empat besar Premier League di akhir musim ini.
The Blues saat ini berada dalam periode negatif. Dari lima pertandingan terakhirnya di Premier League, mereka kalah empat kali dan menang sekali saja.
Dua kekalahan terakhir terjadi saat melawan Manchester United dan Manchester City. Lawan MU mereka kalah 2-1 dan lawan City mereka kalah 1-0.
The Blues tampil jelek, khususnya saat lawan City. Padahal sebelumnya di laga melawan Barcelona mereka tampil bagus dan disiplin.
Sekarang Chelsea ada di posisi lima klasemen sementara EPL dengan raihan 53 poin. Mereka terpisah lima angka dari Tottenham yang ada di posisi empat.
Gianfranco Zola
Saat ini kompetisi Premier League tersisa sembilan pekan saja. Meski tak banyak waktu lagi untuk mengejar ketertinggalannya, namun Zola tetap optimis Eden Hazard cs nanti bisa masuk zona empat besar.
"Saya yakin demikian. Chelsea adalah tim yang bagus, mereka memiliki pemain-pemain bagus," serunya pada Omnisport.
"Jadi ini masih terbuka dan ada sedikit celah tapi saya pikir mereka masih bisa melakukan itu," tegas Zola.
Akhir pekan ini, Chelsea akan bertanding melawan Crystal Palace di Stamford Bridge di ajang Premier League. Setelah itu mereka akan bertandang ke markas Barcelona.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sedang Limbung, Zola Optimis Chelsea Bisa Masuk 4 Besar
Liga Inggris 8 Maret 2018, 20:57
-
Simpati Legenda Arsenal Untuk Hazard
Liga Inggris 8 Maret 2018, 18:05
-
Demi Asensio, Chelsea Tumbalkan Hazard?
Liga Inggris 8 Maret 2018, 15:00
-
5 Tim Dengan Rekor Poin Terbanyak di Premier League
Editorial 8 Maret 2018, 14:03
-
Madrid Bekuk PSG, Valverde: Sudah Kuduga
Liga Champions 8 Maret 2018, 14:00
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR