Bola.net - - Pelatih Arsenal, Unai Emery memberikan keterangan usai Mesut Ozil absen pada laga melawan Fulham kemarin. Emery menyebut sang pemain mengalami cedera sehingga ia berhalangan untuk bermain.
Pada akhir pekan kemarin, Arsenal mendapatkan kemenangan yang krusial. Mereka berhasil menumbangkan tim promosi, Fulham dengan skor telak 5-1 di Craven Cottage.
Di balik kemenangan besar itu, sosok Mesut Ozil tidak nampak di tim Arsenal. Ia juga tidak ada di bangku cadangan The Gunners sehingga banyak orang yang mempertanyakan absennya sang pemain.
Menanggapi pertanyaan-pertanyaan itu, Emery memberikan konfirmasi seputar absennya sang pemain. "Kemarin dia mengalami rasa sakit di bagian punggungnya, sehingga ia tidak bisa berlatih kemarin dan bermain hari ini," buka Emery kepada Goal International.
Baca komentar sang pelatih selengkapnya di bawah ini.
Tidak Khawatir
Mulai minggu ini sejumlah pemain Arsenal akan membela Tim Nasional mereka masing-masing. Meski timnya beresiko terkena cedera selama jeda Internasional ini, Emery mengaku tidak terlalu khawatir.
"Sebagai contoh ada beberapa pemain kami yang baru berlatih di hari Kamis kemarin seperti Nacho Monreal, Holding, iwobi dan Danny Welbeck."
"Saya pikir dengan persiapan yang mereka lakukan, mereka bisa bermain di banyak pertandingan. Semua pemain kami ingin bermain di pertandingan negara mereka, dan saya rasa mereka siap untuk pertandingan itu."
Sudah Siap
Emery juga menegaskan para pemain Arsenal sudah menyiapkan diri dengan baik agar mereka bisa membela Timnas mereka dengan sebaik mungkin.
"Bagi para pemain kami yang bermain di jeda Internasional ini, mereka akan bermain pada hari Rabu atau Kamis, lalu kembali ke tim ini."
"Lucas [Torreira] kalau tidak salah akan terbang ke Asia, sehingga ia akan menjalani perjalanan yang panjang. Namun dengan level persiapan kami, saya rasa mereka bisa menjalani jadwal berat ini." tandasnya
Laga Berikutnya
Arsenal sendiri akan menghadapi partai berat seusai jeda Internasional di mana mereka akan menghadapi Leicester City.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mesut Ozil Absen vs Fulham, Begini Penjelasan Unai Emery
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 15:00
-
Permak Fulham, Unai Emery: Arsenal Masih Bisa Lebih Baik Lagi!
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 12:15
-
Tak Mudah Bagi Arsenal untuk Gilas Fulham
Liga Inggris 7 Oktober 2018, 21:42
-
Raih Kemenangan Kesembilan, Ini Pesan Aubameyang untuk Arsenal
Liga Inggris 7 Oktober 2018, 21:20
-
Hasil Pertandingan Fulham vs Arsenal: Skor 1-5
Liga Inggris 7 Oktober 2018, 19:59
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR