
Bola.net - Manajemen Arsenal berencana untuk mencari dana 100 juta pounds pada awal musim 2020/2021 dengan cara menjual pemain. Menariknya, pemain yang akan dijual salah satunya adalah Ainsley Maitland-Niles.
Maitland-Niles mengalami momen yang sulit pada musim 2019/2020. Ada beberapa masalah yang membuat dia kesulitan menembus tim utama Arsenal.
Namun, dia mampu memenangkan kepercayaan dari Mikel Arteta pada akhir musim. Sukses Arsenal menjadi juara Piala FA tidak lepas dari peran Maitland-Niles yang tampil bagus di sisi kiri.
Maitland-Niles punya potensi yang besar di masa depan. Dia baru berusia 22 tahun. Namun, manajemen Arsenal dilaporkan hendak melepas Maitland-Niles demi menghimpun dana guna membeli pemain baru.
Bermain di Arsenal Sejak Usia 6 Tahun
Keputusan Arsenal memasukkan nama Maitland-Niles dalam daftar jual bisa jadi tidak populer. Sebab, dia adalah pemain didikan akademi yang sudah lama di klub. Dia bermain di Arsenal sejak usianya 6 tahun.
Dikutip dari The Telegraph, pihak Arsenal punya alasan lain mengapa harus melepas Maitland-Niles. Sang pemain memang tidak disukai karena sering terlambat datang pada sesi latihan.
Arsenal bakal melepas Maitland-Niles dengan nilai yang tidak murah. Walau punya disiplin yang tidak bagus, talenta pemain 22 tahun tidak diragukan. Harga jualnya mencapai 30 juta pounds.
Sejauh ini, Tottenham menjadi tim yang cukup serius tertarik pada Maitland-Niles. Kemampuan bermain di posisi bek kiri membuat Jose Mourinho sangat tertarik membeli Maitland-Niles. Ada jiga minat dari Brighton & Hove.
Bagaimana Sikap Mikel Arteta?
Mikel Arteta, manajer Arsenal, sebenarnya sudah bicara dengan direksi klub terkait masa depan Maitland-Niles. Pria asal Spanyol tidak ingin Arsenal melepas Maitland-Niles karena dianggap masih sangat penting.
Penampilan apik di final Piala FA menjadi bukti bahwa Arsenal butuh Maitland-Niles. Walaupun, Arsenal juga punya Sead Kolasinac dan Kieran Tierney yang bisa bermain di posisi bek kiri.
Namun, keinginan Mikel Arteta untuk menahan Maitland-Niles bakal sulit terwujud. Sebab, The Gunners dari sisi ekonomi sangat butuh uang dan cara yang bisa ditempuh adalah dengan menjual Maitland-Niles.
Sumber: The Telegraph
Baca Ini Juga:
- Selain Arsenal, Inilah Deretan Klub yang Bisa Menjadi Tim Baru Willian
- Willian Pamit dari Chelsea, Netizen: Selamat Datang di Arsenal
- Philippe Coutinho, Rekrutan Pertama Arsenal di Musim Panas 2020?
- Willian Digosipkan Bakal Gabung Arsenal, Frank Lampard: Suka Suka Dia Aja!
- Soal Kontrak Baru Aubameyang, Arsenal Tidak Boleh Sampai Dipalak
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiru Cara MU, Arsenal Bakal Putus Kontrak Mesut Ozil?
Liga Inggris 10 Agustus 2020, 19:00
-
Inikah Kode Zaha Bakal Merapat ke Arsenal dan Bukan MU?
Liga Inggris 10 Agustus 2020, 18:55
-
Arsenal Siap Tumbalkan Satu dari Tiga Pemain Ini Demi Boyong Partey
Liga Inggris 10 Agustus 2020, 17:01
-
Dengan Trofi Piala FA, Suara Mikel Arteta Akan Lebih Didengar Petinggi Arsenal
Liga Inggris 10 Agustus 2020, 15:00
-
Arsenal Sudah Tentukan Harga Jual Matteo Guendouzi, Jadi Rebutan Barcelona-PSG?
Liga Inggris 10 Agustus 2020, 13:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR