
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic membeberkan pandangannya terkiat persiapan Setan Merah jelang musim kompetisi 2019/2020. Matic menilai fisik dan mental timnya sudah tertempa dengan baik di pra musim, sehingga mereka siap menghadapi musim baru.
Musim lalu Manchester United harus menanggung malu yang besar. Mereka kembali terlempar dari zona Liga Champions setelah finish di peringkat 6 klasemen akhir EPL.
Selama musim panas ini, Manchester United mencoba untuk terus berbenah. Mereka meraih banyak hasil positif di pra musim dan menunjukkan performa yang apik pula.
Matic menyebut timnya bekerja sangat keras agar mereka bisa kembali disegani musim depan. "Kami berlatih dengan sangat keras dan kami bepergian dengan cukup jauh sehingga segalanya sangat bagus bagi kami," ujar Matic kepada situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Asah Fisik
Matic menilai tur pra musim Manchester United yang panjang itu memiliki keuntungan tersendiri bagi tim mereka.
Gelandang asal Serbia itu menyebut bahwa baik fisik maupun mental Setan Merah semakin terasah untuk menjalani musim baru.
"Seperti yang kalian tahu, kami terbang ke Australia, Singapura, Shanghai dan Norwegia sepanjang musim panas ini. Jadi saya rasa tim ini sudah siap secara fisik maupun mental untuk mengawali Liga."
Ujian Bagus
Pada kesempatan ini Matic juga mengomentari laga uji coba terakhir mereka melawan AC Milan. Ia menilai Rossonerri akan menjadi ujian yang bagus untuk timnya.
"Saya rasa sangat penting bagi kami untuk berhadapan dengan tim yang bagus, dan Milan tentu saja merupakan tim yang hebat."
"Mereka adalah tim yang besar sehingga ini akan menjadi ujian bagi kami. Namun yang terpenting bahwa fisik kami sudah mulai siap untuk memulai bertanding di Premier League." tandasnya.
Rekor Sempurna
Manchester United meraih rekor yang sempurna sepanjang tur pra musim mereka di musim panas ini.
Mereka meraih lima kemenangan dari lima laga yang mereka lakoni, di mana terakhir kali mereka menumbangkan Kristiansund dengan skor 1-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Depay Beberkan Alasan Gagal Bersinar di MU
Liga Eropa Lain 3 Agustus 2019, 23:45
-
Paulo Dybala Marah Besar kepada Juventus, Ada Apa?
Liga Italia 3 Agustus 2019, 22:40
-
Inter Milan Kembali Tawar Romelu Lukaku
Liga Italia 3 Agustus 2019, 22:00
-
Arti Penting Tur Pra Musim Manchester United untuk Angel Gomes
Liga Inggris 3 Agustus 2019, 21:40
-
Nemanja Matic: MU Siap Hadapi Musim 2019/2020
Liga Inggris 3 Agustus 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR