
Bola.net - Ada sebuah kabar baik bagi para pendukung Manchester United. Gelandang mereka, Paul Pogba dilaporkan membuka diri untuk memperpanjang kontraknya di Old Trafford.
Masa depan Pogba menjadi salah satu topik yang sering dibahas di musim panas ini. Ini dikarenakan kontrak sang gelandang bersama MU akan habis di musim panas tahun 2022.
Gosip-gosip yang beredar mengatakan bahwa Pogba tidak mau memperpanjang kontraknya di Old Trafford. Pemain Timnas Prancis itu dilaporkan lebih memilih untuk pergi di musim panas ini.
The Athletic mengklaim kabar itu tidak benar. Paul Pogba diklaim membuka diri untuk bertahan di Manchester United lebih lama.
Simak situasi transfer Pogba di bawah ini.
Sudah Lebih Bahagia
Menurut laporan itu, Pogba saat ini berada dalam kondisi yang lebih bahagia di Manchester United.
Sang gelandang memang ingin pergi dari MU. Namun itu terjadi saat era Jose Mourinho, di mana ia punya konflik dengan pelatih asal Portugal itu.
Namun semenjak Solskjaer menjadi manajer, situasinya berubah. Pogba menjadi lebih bahagia di MU terutama di paruh kedua musim 2020/21 kemarin.
Buka Peluang
Lebih lanjut, Pogba diklaim membuka diri untuk meneken kontrak baru di Manchester United.
Secara keseluruhan sang gelandang senang dengan progress di Manchester United. Ia juga senang dengan proyek yang tengah dibangun Setan Merah.
Jadi ia kini siap mendengarkan tawaran kontrak baru dari Setan Merah.
Nego Setelah Euro
Menurut laporan yang beredar, negosiasi kontrak baru Pogba kemungkinan baru dimulai di bulan Juli.
Sang gelandang kini masih fokus untuk membela Timnas Prancis di Euro 2020.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Wajib Waspada, PSG Kini Mulai Ancang-ancang Ikutan Kejar Trippier
Liga Champions 20 Juni 2021, 21:30
-
Paul Pogba Tidak Mau Teken Kontrak di MU? Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 20 Juni 2021, 07:00
-
Varane? MU Sekarang Lebih Oleng ke Bek Ini
Liga Inggris 20 Juni 2021, 06:20
-
Raphael Varane Pamit dari Real Madrid Usai Euro 2020
Liga Spanyol 20 Juni 2021, 06:00
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR