
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal dilaporkan akan kedatangan pemain baru dalam waktu dekat ini. The Gunners digosipkan bakal mendapatkan jasa Neto dari Barcelona.
Di bulan Juli ini, Arsenal tancap gas di bursa transfer. Tim asal London Utara itu mulai mendatangkan sejumlah pemain ke Emirates Stadium.
Albert Sambi Lokonga menjadi pemain terbaru yang bergabung dengan The Gunners. Setelah sebelumnya mereka mengamankan jasa Nuno Tavares dari Benfica.
HITC mengklaim bahwa Arsenal akan kedatangan pemain baru dalam waktu dekat ini. Ia adalah penjaga gawang Barcelona, Neto.
Simak situasi transfer Neto selengkapnya di bawah ini.
Pesaing Leno
Menurut laporan tersebut, Mikel Arteta tengah mendambakan kiper baru di timnya.
Ia menilai performa Bernd Leno cenderung menurun di musim lalu. Sehingga ia butuh pesaing yang bagus di bawah mistar gawang mereka.
Itulah mengapa Arteta tertarik mengamankan jasa Neto yang tampil cukup impresif di Barcelona pada musim lalu.
Hampir Sepakat
Laporan itu mengklaim bahwa Arsenal belakangan ini aktif berkomunikasi dengan agen Neto.
Sang agen tertarik membawa Neto ke Inggris. Jadi ia cukup antusias ketika Arsenal menginginkan jasa sang kiper.
Pembicaraan kedua pihak ini diyakini sudah mencapai tahap lanjut dan sebentar lagi Neto bisa bergabung dengan The Gunners.
Mahar Transfer
Kontrak Neto di Barcelona akan habis di tahun 2023 mendatang.
Ia diberitakan bisa ditebus Arsenal hanya dengan bayaran 6 juta Euro saja.
(HITC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Barcelona Ini Jadi Rekrutan Ketiga Arsenal?
Liga Inggris 21 Juli 2021, 18:20
-
Terungkap! Ronaldo Pernah Ajak Rakitic Gabung Juventus
Liga Spanyol 21 Juli 2021, 15:16
-
Lord Braithwaite Diisukan Akan Dijual Barcelona, Agennya Mencak-Mencak
Liga Spanyol 21 Juli 2021, 12:51
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR