Pertandingan ini memang table toppers yang sesungguhnya, antara pemuncak dan penghuni peringkat dua klasemen. Wajar jika banyak yang menyebut bahwa laga ini akan memiliki peran besar dalam menentukan juara Premier Legue musim ini.
Laga ini juga menjadi lebih menarik dengan bumbu situasi internal Manchester City saat ini. Manuel Pellegrini sudah dipastikan akan pergi dan posisinya akan digantikan oleh Josep Guardiola.
Pellegrini bisa bernafas lega karena Serrgio Aguero sudah benar-benar pulih dan menemukan ketajamannya lagi. 12 gol dalam 10 pertandingan merupakan bukti betapa tajamnya penyerang asal Spanyol itu.
Namun Pellegrini masih belum bisa memainkan Samir Nasri, Eliquim Mangala, Wilfried Bony dan Kevin De Bruyne yang cedera. Vincent Kompany, Jesus Navas dan Fabian Delph masih belum sepenuhnya fit atau mengalami masalah ringan.
Performa City juga tengah mengkilap, mereka tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir. Namun mereka tak boleh terbuai dengan catatan itu mengingat Leicester sudah berkali-kali membuktikan kekuatan mereka melawan tim besar.
City memiliki rekor kandang terbaik di Premier League, tapi Leicester punya rekor tandang terbaik. Leicester juga cuma kalah dua kali musim ini.
Claudio Ranieri bisa memainkan semua pemain terbaiknya dalam pertandingan nanti. Jeffrey Schlupp, Matthew James dan David Amartey tak bisa bermain karena cedera, tapi mereka bukan pemain kunci bagi The Foxes.
Leicester masih akan mengandalkan tiga pemain terbaiknya musim ini; Jamie Vardy, Riyad Mahrez dan N'Golo Kante. Meski menjadi juara bukan target utama Leicester, namun mereka tentu tak akan berhenti mengejarnya sepanjang masih ada kesempatan.
Perkiraan susunan pemain, statistik kedua tim dan prediksi skor bisa dibaca pada halaman berikut. (bola/hsw)
Perkiraan Susunan Pemain

- Manchester City: Hart; Sagna, Otamendi, Demichelis, Kolarov; Sterling, Toure, Fernandinho, Silva; Aguero, Iheanacho.
- Leicester City: Schmeichel; Simpson, Morgan, Huth, Fuchs; Mahrez, Drinkwater, Kante, Albrighton, Okazaki, Vardy.
Statistik Kedua Tim

- 19/01/11 Manchester City 4-2 Leicester City (FA Cup)
- 18/12/13 Leicester City 1-3 Manchester City (Capital One Cup)
- 13/12/14 Leicester City 0-1 Manchester City (Premier League)
- 05/03/15 Manchester City 2-0 Leicester City (Premier League)
- 30/12/15 Leicester City 0-0 Manchester City (Premier League)
Lima Pertandingan Terakhir Manchester City
- 16/01/16 Manchester City 4-0 Crystal Palace (Premier League)
- 24/01/16 West Ham 2-2 Manchester City (Premier League)
- 28/01/16 Manchester City 3-1 Everton (Capital Ine Cup)
- 30/01/16 Aston Villa 0-4 Manchester City (FA Cup)
- 03/02/16 Sunderland 0-1 Manchester City (Premier League)
Lima Pertandingan Terakhir Leicester City
- 14/01/16 Tottenham 0-1 Leicester City (Premier League)
- 17/01/16 Aston Villa 1-1 Leicester City (Premier League)
- 21/01/16 Leicester City 0-2 Tottenham (FA Cup)
- 23/01/16 Leicester 3-0 Stoke City (Premier League)
- 03/01/16 Leicester City 2-0 Liverpool (Premier League)
Prediksi Skor

Di sisi lain, Leicester City memiliki keuntungan fisik. Jadwal yang relatif renggang membuat Leicester jauh lebih segar dibanding lawan-lawan mereka di papan atas.
Pertandingan ini berpotensi menghasilkan banyak gol mengingat lini depan kedua tim tengah on fire. Bolanet memprediksi pertandingan ini akan berjalan sangat ketat dan dimenangkan Manchester City dengan skor 3-2.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ke City, Herrera Yakin Guardiola Akan Berada Dalam Tekanan Besar
Liga Inggris 5 Februari 2016, 23:14
-
Wenger Beri Peringatan untuk Guardiola
Liga Inggris 5 Februari 2016, 20:41
-
Guardiola: Saya Multitask Seperti Wanita
Liga Eropa Lain 5 Februari 2016, 19:25
-
Pellegrini Dianggap Layak Gantikan Wenger di Arsenal
Liga Inggris 5 Februari 2016, 15:09
-
Sergio Aguero, Pemain Terbaik Premier League Bulan Januari
Liga Inggris 5 Februari 2016, 14:17
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR