
Bola.net - Manajer Chelsea Frank Lampard memuji kualitas Christian Pulisic dan menyebutnya memiliki potensi untuk bisa jadi sehebat Mohamed Salah, Raheem Sterling, dan Sadio Mane dalam urusan mencetak gol.
Pulisic tampil apik ketika dipercaya Lampard bermain melawan Manchester City di pekan 31 Premier League. Saat itu ia menjadi starter dan dimainkan sebagai winger kiri.
Ia mendampingi Olivier Giroud dan Willian. Kecepatan pemain asal Amerika ini cukup merepotkan barisan pertahanan Man City.
Pada akhirnya Pulisic mampu menjebol gawang City pada babak pertama. Golnya itu pada akhirnya membantu Chelsea menang 2-1 atas The Citizen.
Pulisic, Mane, Sterling, Salah

Gol melawan Manchester City tersebut merupakan gol ketujuh Christian Pulisic pada musim ini di Premier League. Ia pun menjadi pencetak gol terbanyak kedua di skuat Chelsea.
Pulisic membuktikan ia mampu mencetak gol dengan berbagai cara. Dari situ Frank Lampard meyakini pemain berusia 21 tahun ini akan bisa berkembang sehebat duo winger Liverpool, Sadio Mane dan Mohamed Salah, maupun winger Manchester City, Raheem Sterling.
"Saya pikir ia bisa menjadi pemain yang sangat besar. Karena ia lulus dari tim akademi begitu muda di Jerman dan ia pindah ke klub kami, harapan orang naik, tetapi kita harus mempertimbangkan usianya," ujar Lampard, seperti dilansir Goal.
"Tidak ada keraguan dalam kualitasnya dan Anda dapat melihat itu. Ia sangat tertarik untuk bekerja keras dan meningkatkan performanya," seru Lampard.
"Ia sangat lapar pada saat ini karena cedera [sebelumnya]. Dan jika ia ingin belajar, dan ia melakukannya, di lapangan latihan dan bagaimana ia melihat permainan, ia perlu melihat para pemain yang ia lihat di sekelilingnya yang telah membuat lompatan seperti Raheem Sterlings, Sadio Mane dan Mo Salah yang sekarang menghasilkan sejumlah [gol] dari area yang luas," tuturnya.
Pemain Masa Depan
Sebelumnya Frank Lampard juga sudah memprediksi masa depan Christian Pulisic. Ia menyebut Pulisic bakal jadi pemain masa depan Chelsea.
"Ia [Pulisic] akan menjadi starter bagi tim kami," ujar Lampard yang dikutip Sportsmole.
"Saya rasa ia [Pulisic] akan menjadi pemain besar bagi kami. Ia sangat lapar untuk bermain, dan saya bisa merasakan hal itu karena saya juga pernah mengalami cedera panjang seperti dirinya," tuturnya.
"Ia punya kemampuan yang sangat luar biasa untuk masuk ke kotak penalti, dan itu adalah kemampuan yang sangat luar biasa. Saya sudah membahas hal ini dengannya sepanjang musim ini."
(Goal)
Baca Juga:
- Terungkap, Mantan Pelatih Chelsea Ini Pernah Mencoba Membajak Werner 2 Kali
- Pep Guardiola: Dominasi Liverpool dan Manchester City Berakhir Musim Ini
- Ternyata, Ini Penyebab Timo Werner Gabung Chelsea dan Tolak Liverpool
- Terima Kasih Chelsea, Sekarang Real Madrid Tahu Cara Kalahkan Man City
- Juara Premier League, Kapan Liverpool Bisa Angkat Trofi?
- Didepak Lampard, Kepa Balik ke Spanyol?
- Frank Lampard: Posisi Chelsea di Empat Besar Belum Aman!
- 5 Poin Penting yang Bisa Dipetik dari Laga Chelsea vs Manchester City
- Christian Pulisic dan Kualitas yang Harusnya tak Diragukan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Leicester City vs Chelsea: Skor 0-1
Liga Inggris 28 Juni 2020, 23:53
-
Link Live Streaming Leicester City vs Chelsea di Vidio.com
Liga Inggris 28 Juni 2020, 20:00
-
Masa Transisi tak Halangi Chelsea Bidik Trofi Piala FA
Liga Inggris 28 Juni 2020, 19:28
-
Pulisic Berpotensi Jadi Sehebat Mane, Sterling, dan Salah
Liga Inggris 28 Juni 2020, 18:56
-
Prediksi Leicester City vs Chelsea 28 Juni 2020
Liga Inggris 28 Juni 2020, 09:30
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR