
Bola.net - Sebuah peringatan dilemparkan Bruno Fernandes kepada skuat Manchester United. Ia menilai Setan Merah tidak boleh berpuas diri meski mendapatkan sejumlah hasil positif di pra musim kali ini.
Kemarin, Manchester United menggelar laga uji coba kontra Arsenal. Pertandingan yang digelar di MetLife Stadium itu dimenangkan Setan Merah dengan skor 2-0.
Kemenangan itu merupakan kemenangan ketiga beruntun yang didapatkan MU selama pra musim 2023 ini. Sebelumnya Setan Merah berhasil mengalahkan Leeds United dan Lyon.
Meski memetik tiga kemenangan beruntun, Fernandes tidak ingin timnya besar kepala duluan. "Ini adalah musim kedua kami bersama pelatih, maka kami harus bermain dengan jauh lebih baik lagi," buka Fernandes kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang kapten di bawah ini.
Terus Bekerja Keras
Fernandes menyebut bahwa MU sejauh ini sudah tampil apik. Namun ia percaya timnya belum mencapai performa terbaik mereka.
Ia ingin Setan Merah terus bekerja keras untuk bisa mencapai level yang lebih baik lagi jelang digulirkannya musim 2023/2024.
"Ini adalah sesi pra musim, dan saya rasa kami masih harus mengerjakan banyak hal. Kami akan menjalani banyak sesi latihan dan kami harus memahami bahwa pra musim kali ini tidak akan mudah," sambung sang playmaker.
Mulai Membuahkan Hasil
Fernandes percaya bahwa usaha tidak akan mengkhianati hasil. Ia menilai kemenangan atas Arsenal menjadi bukti bahwa kerja keras MU selama ini berbuah hasil.
"Kita tahu betul seperti apa manajer kami. Ia selalu memperhatikan banyak detail-detail kecil," sambung Fernandes.
"Jujur, dilatih olehnya [Ten Hag] tidaklah mudah. Namun anda bisa lihat hasilnya," ia menandaskan.
Laga Keempat
Pada tengah pekan ini Manchester United akan memainkan pertandingan keempat mereka di pra musim 2023/2024.
Setan Merah akan terbang ke San Diego untuk berhadapan dengan Wrexham United.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kasihan, Manchester United Beri Harapan Palsu ke Kiper Belanda Ini
Liga Inggris 24 Juli 2023, 21:16
-
Kabar Baik MU! Anthony Martial Segera Merumput Kembali
Liga Inggris 24 Juli 2023, 21:06
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR