
Bola.net - Belum laga menjadi manajer Manchester United, Erik ten Hag segera berada skenario yang buruk. Sebab, beberapa pemain yang menjadi target transfer Ten Hag menolak pindah ke United.
Setelah musim 2021/2022 yang sangat sulit, United menyongsong periode baru bersama Ten Hag pada musim 2022/2023. Mereka berharap bisa memulai proyek besar menuju era kejayaan.
United punya komitmen untuk mendukung rencana Ten Hag di bursa transfer. Setan Merah tidak belanja pemain pada Januari 2022 lalu. Jadi, mereka punya sokongan dana besar untuk belanja pemain awal musim 2022/2023.
Tapi, bursa transfer United tidak berjalan sesuai harapan Ten Hag. Upaya untuk membangun skuad yang sesuai dengan rencana terancam compang-camping. Pemain bidikan Ten Hag enggan merapat ke Old Trafford.
Siapa saja pemain yang sudah menolak pindah ke United pada awal musim 2022/2023? Yuk simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Jurrien Timber
Ten Hag butuh tambahan pemain di lini belakang. Sebab, Eric Bailly berniat pindah. Timber, anak asuhnya ketika masih di Ajax, menjadi target utamanya.
Awalnya, Timber sangat terkesan dengan ajakan Ten Hag bergabung ke United. Timber tertarik untuk menjajal petualangan baru bersama United.
Tapi, Louis van Gaal mengacaukan rencana United. Mantan manajer United itu memberi peringatan pada Timber. Van Gaal meminta Timber bermain reguler dan konsisten jika ingin dibawa ke Piala Dunia 2022. Timber lantas mengurungkan peluang pindah ke United.
Darwin Nunez
Darwin Nunez masuk rencana jangka panjang United. Ten Hag menyadari bahwa Cristiano Ronaldo tidak bisa diandalkan untuk periode yang lama dan harus membawa penyerang top ke United.
Nunez jadi pilihan utama. United tidak pasif pada transfer Nunez. United melakukan kontak cukup intens dengan agen pemain asal Uruguay tersebut.
Tapi, Nunez menentukan kendali masa depannya. Nunez hanya ingin pindah ke Liverpool. Penyerang 22 tahun itu akhirnya dibeli The Reds dengan nilai transfer maksimal mencapai 100 juta euro termasuk bonus.
Frenkie de Jong
De Jong diidentifikasi sebagai target utama Ten Hag. Mereka punya kolaborasi yang bagus di Ajax dengan gelar juara Eredivisie dan lolos ke semifinal Liga Champions.
Barcelona membuka peluang melepas De Jong dengan alasan ekonomi. United telah membuat tawaran 60 juta euro pada Barcelona. Tapi, klub asal Catalan itu meminta United menaikkan tawaran menjadi 80 juta euro.
De Jong lebih cenderung bertahan di Barcelona. Baginya, Barcelona adalah klub impian sejak kecil. "Saya berada di klub terbesar di dunia saat ini dan saya merasa baik-baik saja di sana, jadi tidak ada berita apa pun," kata De Jong.
Christian Eriksen
Ten Hag melihat lini tengah sebagai titik yang perlu dibenahi. Jadi, selain De Jong, Ten Hag ingin Eriksen datang ke Old Trafford. Ten Hag kenal Eriksen dengan baik karena pernah berlatih di Ajax.
Kontrak Eriksen dengan Brentford habis pada Juni 2022 ini. Pihak klub sudah mengajukan tawaran kontrak baru, tapi Eriksen belum memberikan respon.
Ten Hag telah meminta Eriksen merapat ke United. Tapi, Eriksen cenderung memilih Tottenham. Eriksen punya ikatan emosional yang kuat dengan Tottenham. Selain itu, faktor Antonio Conte juga membuatnya lebih dekat dengan Tottenham.
Sumber: Mirror
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Bisa Habis Rp4 Triliun! Ini 5 Target Transfer Arsenal Musim 2022/2023
- Erik ten Hag Marah dan Frustrasi, MU Lambat di Bursa Transfer!
- Merapat ke Bayern Munchen, Begini Kontribusi Sadio Mane dalam 6 Musim Berseragam Liverpool
- Penggawa Liverpool Dominasi Starting XI Termahal Premier League Saat Ini
- Barcelona: MU, Harga Frenkie de Jong 85 Juta Euro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erik ten Hag Marah dan Frustrasi, MU Lambat di Bursa Transfer!
Liga Inggris 18 Juni 2022, 18:13 -
Juan Mata Ditolak Maurizio Sarri di Lazio
Liga Italia 18 Juni 2022, 15:33 -
Barcelona: MU, Harga Frenkie de Jong 85 Juta Euro
Liga Inggris 18 Juni 2022, 13:17 -
Newcastle Ingin Sabotase Transfer Dumfries ke Manchester United
Liga Inggris 18 Juni 2022, 06:59
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR