
Bola.net - Sebuah tindakan terpuji dilakukan penggawa Manchester United. Seluruh pemain Setan Merah diberitakan bersedia menyumbangkan 30% gaji mereka untuk membantu mengentaskan perlawnaan terhadap virus corona.
Pandemi virus corona saat ini tengah menjangkiti Inggris. Per hari ini, dikonfirmasi 33 ribu kasus positif corona di seluruh negeri ratu Elizabeth tersebut.
Akibatnya, sejumlah aktivitas di Inggris menjadi lumpuh termasuk sepakbola. Semua pertandingan EPL ditunda untuk membantu mencegah penyebaran virus corona ini.
Menjangkitnya virus ini menggerakkan hati para pemain Manchester United. The Mirror mengklaim bahwa para pemain Setan Merah bersedia mendonasikan gaji mereka untuk membantu memerangi virus corona.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Prakarsa Sang Kapten
Menurut laporan tersebut, ide untuk mendonasikan 30% gaji ini datang dari sang kapten, Harry Maguire.
Maguire merasa prihatin dengan penyebaran virus corona di Inggris. Untuk itu ia mengajak rekan-rekannya untuk ambil bagian dari upaya memerangi virus ini.
Ajakan Maguire ini disambut hangat oleh para pemain Manchester United. Mereka mendukung penuh ide sang kapten, karena mereka merasa perlu ambil bagian untuk memerangi wabah ini.
Disalurkan ke Sekitar
Menurut laporan yang sama, donasi dari pemain Manchester United ini akan disalurkan ke sejumlah fasilitas kesehatan di Kota Manchester.
Mereka akan menyumbangkan uang tersebut ke sejumlah rumah sakit yang menangani virus corona. Mereka berharap donasi mereka itu bisa membantu penanganan virus corona di Kota Manchester.
Selain itu dana ini rencananya akan digunakan untuk membantu para tuna wisma di kota Manchester.
Masih Ditunda
Gelarang Premier League sendiri saat ini tengah ditunda hingga tanggal 30 April karena virus corona.
Jika situasinya tidak kunjung membaik maka perpanjangan penghentian kompetisi ini bisa dilanjutkan.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maaf MU dan Madrid, Erling Haaland Tidak Dijual!
Bundesliga 3 April 2020, 21:40
-
Respect! Seluruh Pemain MU Donasikan 30% Gaji untuk Perangi Virus Corona
Liga Inggris 3 April 2020, 21:00
-
Harry Maguire: MU akan Selesaikan Masalah Inkonsistensi
Liga Inggris 3 April 2020, 20:40
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR