Pasukan Setan Merah menguasai sebagian besar jalannya laga. Sejumlah peluang juga berhasil mereka ciptakan. Namun pada akhirnya mereka hanya bisa unggul melalui gol tunggal Ashley Young di penghujung babak kedua.
Laga ini langsung dimulai dengan permainan tempo cepat dari sang tamu. Manchester United langsung berupaya agar bisa unggul terlebih dahulu atas Newcastle. Mereka bahkan mendominasi penguasaan bola di menit-menit awal.
Insiden kontroversial sempat terjadi pada menit ke-10. Riviere nampak dilanggar di kotak penalti oleh Smalling. Protes dilancarkan pemain Newcastle, namun wasit tak bergeming dan tak menganggap hal itu layak diganjar penalti.
Setan Merah terus mengancam pertahanan tuan rumah. Pasukan Louis Van Gaal itu akhrinya mendapat peluang emas pada menit ke-26. Namun, eksekusi Rooney tak tepat sasaran.
Peluang emas kembali didapat sang tamu pada menit ke-43. Valencia mengirim umpan matang ke dalam kotak penalti dan disambut tandukan Fellaini. Namun, Tim Krul dengan gemilang bisa mematahkan peluang tersebut.
Laga di babak pertama ini akhirnya berakhir tanpa ada satupun di antara kedua tim tersebut yang mampu mencetak gol.
United kembali langsung tampil menyerang di babak kedua. Hanya berselang tiga menit setelah wasit memulai pertandingan, Fellaini memberikan umpan matang pada Rojo. Sayang, sepakan bek Argentina itu melebar tipis dari gawang Krul.
Peluang kembali mereka dapatkan pada menit ke-53 melalui Fellaini dan Young. Namun, kedua peluang itu dengan cekatan masih bisa dimentahkan oleh Krul.
Newcastle mendapat kesempatan untuk bisa menjebol gawang David De Gea pada menit ke-68. Perez mencuri bola dari penguasaan Herrara dan segera melancarkan serangan balik. Bola kemudian ia umpankan pada Cisse. Sayang, ia kurang tenang dalam mengeksekusi peluang tersebut dan bola akhirnya melenceng dari target.
Laga terus bergulir hingga nampaknya akan berakhir imbang 0-0. Akan tetapi, pada menit ke-89, skor akhirnya berubah. Man United bisa mencetak gol melalui Ashley Young setelah memanfaatkan kesalahan yang dilakukan oleh Tim Krul.
Tak lama berselang, wasit mengakhiri laga tersebut. Man United bisa pulang dengan kemenangan tipis 0-1.
Kemenangan ini membuat Man United kini mengoleksi 53 poin dan menjauh dari kejaran Southampton. Namun mereka tetap berada di posisi empat klasemen karena di saat yang sama Arsenal juga meraup tiga poin. Sementara itu Newcastle tetap berada di peringkat 11 klasemen dengan poin 35.
Susunan Pemain:
Newcastle (4-4-2): Krul; Janmaat, Williamson, Coloccini, Ryan Taylor (Gutierrez 65'); Obertan, Abeid, Sissoko, Sammy Ameobi (Gouffran 81'); Cisse, Riviere (Perez 59').
Manchester United (3-4-2-1): De Gea; Smalling, Evans, Rojo (Carrick 89'); Valencia, Herrera, Blind, Young; Fellaini (Mata 82'), Di Maria (Januzaj 59'); Rooney.
Statistik Pertandingan Newcastle - Manchester United:
Penguasaan bola: 33% - 67%
Shots (on goal): 9 (2) - 11 (5)
Corner: 4 - 1
Pelanggaran: 6 - 14
Offside: 1 - 6
Kartu kuning: 1 - 2
Kartu merah: 0 - 0. (bola/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Hazard Kokohkan Chelsea di Puncak
Liga Inggris 5 Maret 2015, 04:59
-
Review: Liverpool Ambil Tiga Poin Dari Burnley
Liga Inggris 5 Maret 2015, 04:58
-
Review : Giroud dan Alexis Menangkan Arsenal
Liga Inggris 5 Maret 2015, 04:48
-
Review: Young Beri United Tiga Poin
Liga Inggris 5 Maret 2015, 04:48
-
Review: Ronaldo Gagal Menangkan Madrid
Liga Spanyol 2 Maret 2015, 04:58
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR