
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim memberikan sebuah peringatan kepada Ayden Heaven. Ia menilai sang bek harus terus bekerja keras jika ia ingin jadi starter di Manchester United.
Heaven bergabung dengan Manchester United di Januari 2025 kemarin. Setan Merah berhasil membajak bek 18 tahun itu dari rival mereka, Arsenal.
Perlahan tapi pasti, Heaven mulai dilibatkan di tim utama MU. Sudah tiga laga beruntun ia bermain di skuad Setan Merah, di mana terakhir kali ia menjadi starter di laga melawan Real Sociedad.
Amorim meyakini bahwa Heaven punya semua yang dibutuhkan untuk jadi starter di MU. "Jika dia bisa mempertahankan performanya, maka ia akan mendapatkan kesempatan bermain," ungkap Amorim di MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Paket Komplet

Menurut Amorim, Heaven bisa dikatakan sebagai seorang bek dengan kemampuan yang komplet.
Ia percaya sang bek memiliki segala yang dibutuhkan untuk menjadi pilar pertahanan Manchester United di masa depan.
"Saya sangat menyukai kepercayaan dirinya. Saya suka kecepatannya, dan saya rasa ia sangat bagus ketika bertahan. Jadi saya merasa dia seorang bek yang cukup komplet," sambung sang manajer.
Banyak Berbenah

Meski begitu, Amorim menegaskan bahwa Heaven tidak boleh besar kepala. Ia menilai sang bek masih perlu meningkatkan sejumlah aspek dalam permainannya agar ia bisa jadi andalan di lini pertahanan MU.
"Dia masih perlu banyak berbenah jika ia ingin bermain di Premier League. Karena ia akan menghadapi penyerang-penyerang bagus dengan karakteristik yang berbeda-beda," sambung Amorim.
"Ia akan diuji sebagai seorang bek dengan berbagai cara. Jadi kami saat ini mencoba mempersiapkannya untuk itu, karena dia masih sangat muda," pungkas sang manajer.
Dapat Kesempatan Lagi?

Heaven kemungkinan besar akan mendapatkan kesempatan untuk unjuk gigi di akhir pekan nanti.
Manchester United akan berhadapan dengan Leicester City dan sang bek kemungkinan bakal jadi starter lagi karena MU lagi kekurangan bek tengah.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buka-bukaan, Bruno Fernandes Hampir Tinggalkan Man United Tahun Lalu!
Liga Inggris 15 Maret 2025, 19:45
-
Dua Klub Spanyol Rebutan Antony, Sudah Fix Tinggalkan Man United?
Liga Inggris 15 Maret 2025, 19:00
-
Besok, Liverpool Bisa Samai Rekor Man United di Koleksi Piala Domestik!
Liga Inggris 15 Maret 2025, 17:15
-
Mau Ademola Lookman, MU dan Liverpool Harus Siap Duit Segini!
Liga Inggris 15 Maret 2025, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR