Bola.net - Robin van Persie mengaku kagum dengan antusiasme Javier Hernandez di tempat latihan Manchester United. Menurut Van persie, Chicharito pantas dijadikan panutan oleh semua pemain United.
Chicharito tersingkir dari skuad utama The Red Devils musim ini karena Sir Alex Ferguson lebih memilih memasang Van Persie dan Wayne Rooney. Namun ternyata Chicharito tetap mengeluarkan kemampuan terbaik baik saat latihan maupun di dalam pertandingan.
Sejauh ini, Chicharito sudah mengemas sembilan gol dalam 18 pertandingan bersama United. Menurut Van Persie, semua itu didasari antusiasme tinggi yang dimiliki Chicharito.
"Saya suka antusiasme Chicharito. Saya kagum melihat di bermain dan berlatih, dia bahkan tetap bekerja keras setelah sesi latihan selesai. beberapa minggu lalu dia tak terlalu banyak bermain, tetapi dia menghabiskan banyak waktu untuk latihan lebih keras dari pemain lain. Saya rasa hal itu menjadi contoh yang bagus bagi semua pemain," ujar Van persie.
Secara keseluruhan, Chicharito sudah mengemas 41 gol dalam 99 penampilannya bersama United. Ia bergabung dengan Setan Merah pada 2010 dari klub Meksiko Guadalajara. (tsr/hsw)
Chicharito tersingkir dari skuad utama The Red Devils musim ini karena Sir Alex Ferguson lebih memilih memasang Van Persie dan Wayne Rooney. Namun ternyata Chicharito tetap mengeluarkan kemampuan terbaik baik saat latihan maupun di dalam pertandingan.
Sejauh ini, Chicharito sudah mengemas sembilan gol dalam 18 pertandingan bersama United. Menurut Van Persie, semua itu didasari antusiasme tinggi yang dimiliki Chicharito.
"Saya suka antusiasme Chicharito. Saya kagum melihat di bermain dan berlatih, dia bahkan tetap bekerja keras setelah sesi latihan selesai. beberapa minggu lalu dia tak terlalu banyak bermain, tetapi dia menghabiskan banyak waktu untuk latihan lebih keras dari pemain lain. Saya rasa hal itu menjadi contoh yang bagus bagi semua pemain," ujar Van persie.
Secara keseluruhan, Chicharito sudah mengemas 41 gol dalam 99 penampilannya bersama United. Ia bergabung dengan Setan Merah pada 2010 dari klub Meksiko Guadalajara. (tsr/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
RVP: Chicharito Adalah Panutan United
Liga Inggris 11 Desember 2012, 21:57 -
Wenger: Perburuan Gelar Belum Berakhir
Liga Inggris 11 Desember 2012, 21:15 -
Mancini: City Masih Lebih Bagus Dari United
Liga Inggris 11 Desember 2012, 19:54 -
Pemain City dan MU Akur di Acara X-Factor
Bolatainment 11 Desember 2012, 19:06 -
Bahas Kontrak Baru, Subotic Lukai Klub-Klub Top Eropa
Liga Eropa Lain 11 Desember 2012, 16:30
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR