Bola.net - - Eks gelandang Hull City Ryan Mason menganggap Mohamed Salah memang sosok pemain yang sangat dibutuhkan oleh Jurgen Klopp di skuat .
Sejak musim lalu, Klopp terus mendatangkan pemain baru untuk membangun skuat Liverpool sesuai dengan visinya. Salah satunya adalah Salah.
Winger asal Mesir ini dicomot dari AS Roma musim panas kemarin. Kabarnya butuh dana sekitar 36 juta Pounds untuk bisa mendatangkannya ke Anfield.
Sebenarnya ada banyak opsi pemain lain yang bisa didatangkan oleh Klopp kala itu. Akan tetapi pada akhirnya setelah mendapat saran-saran yang meyakinkan ia akhirnya memilih mendatangkan eks pemain Chelsea itu.
Begitu dimainkan oleh Klopp, Salah langsung nyetel di skuat Liverpool dan mencetak banyak gol. Ia seakan menjadi pelengkap bagi kehadiran Roberto Firmino dan Sadio Mane di lini serang klub Merseyside tersebut.
Liverpool pun akhirnya memiliki trio penyerang yang begitu dahsyat. Berkat hal itu The Reds kini bisa melangkah ke babak perempat final Liga Champions lagi dan bersaing untuk finis di posisi kedua Premier League. Menurut Mason, Salah memang pemain yang cocok bagi sistem yang digunakan oleh Klopp.
"Salah adalah pemain yang diinginkan Klopp," klaim Mason kepada Sky Sports.
“Cara Liverpool bermain - permainan dengan pressing tinggi dan kecepatan serangan mereka. Itu cocok dengan sang pemain," serunya.
"Ia sangat fenomenal," puji eks pemain Tottenham ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salah Memang Cocok Bagi Liverpool dan Klopp
Liga Inggris 29 Maret 2018, 20:39
-
Liverpool Diperingatkan Agar Tak Sepelekan Palace
Liga Inggris 29 Maret 2018, 18:47
-
Beruntungnya Liverpool Punya Striker Langka Macam Firmino
Liga Inggris 29 Maret 2018, 18:23
-
Bagi Rush, Salah Sudah Setara Messi dan Ronaldo
Liga Inggris 29 Maret 2018, 17:55
-
Roma Saingi Liverpool Untuk Pemain Madrid Ini
Liga Italia 29 Maret 2018, 15:12
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR