Bola.net - - Sebuah rasa bangga diungkapkan oleh Juan Mata. Playmaker Manchester United itu merasa senang akan segera mencatatkan penampilan ke 200 untuk setan merah.
Mata sendiri pertama kali bergabung dengan Manchester United di bulan Januari 2013. Ia didatangkan dari Chelsea dengan mahar sebesar 37,5 juta pounds.
Playmaker asal Spanyol itu tercatat sudah bermain sebanyak 199 kali bagi tim utama MU di semua kompetisi. Ia akan mencatatkan penampilan ke 200nya jika ia bermain melawan Crystal Palace di akhir pekan nanti, di mana ia akan masuk ke 100 pemain dengan penampilan terbanyak bagi MU sepanjang sejarah.
Mata sendiri merasa bangga bahwa ia bisa bermain sangat banyak untuk setan merah. "Saya masuk ke 100 besar [penampil terbanyak di MU]? Saya tidak mengetahui hal itu," buka Mata kepada United Review.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Pencapaian Spesial
Mata mengakui bahwa ia merasa senang bisa memainkan banyak sekali pertandingan bagi MU, di mana ia menilai ini pencapaian yang bagus dalam karirnya.
"Bermain sebanyak itu untuk klub sebersar United tentu menjadi sesuatu yang luar biasa bagi saya."
"Saya merasa sangat senang dan sangat bangga dan semoga saja saya bisa bermain di lebih banyak lagi pertandingan di masa depan."
Tidak Ada Persiapan Khusus
Mata sendiri mengakui bahwa ia tidak melakukan persiapan khusus untuk penampilan ke 200nya bagi Setan Merah. Ia menyebut ia akan bekerja keras seperti biasa untuk menyambut pertandingan melawan Crystal Palace nanti.
"Apa yang bisa saya katakan mengenai 200 pertandingan ini adalah saya sangat bangga di semua pertandingan yang saya mainkan."
"Saya selalu mencoba untuk memberikan yang terbaik di setiap pertandingan yang saya mainkan dan hanya itu hal yang bisa saya katakan untuk pertandingan nanti [vs Crystal Palace]." tandasnya.
Performa Apik
Semenjak tahun 2013, Mata tercatat sudah mengemas 42 gol dan 34 assist bagi United di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mau Juara, MU Wajib Hukumnya Pertahankan Anthony Martial
Liga Inggris 23 November 2018, 21:00
-
Usai Ditumbangkan City, MU Dilarang Kalah Lagi
Liga Inggris 23 November 2018, 20:40
-
Diincar MU dan Arsenal, AS Roma Segera Pagari Cengiz Under
Liga Inggris 23 November 2018, 20:20
-
Juan Mata: MU Haram Remehkan Crystal Palace
Liga Inggris 23 November 2018, 19:00
-
Segera Catatkan 200 Penampilan Untuk MU, Juan Mata Bangga
Liga Inggris 23 November 2018, 18:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR