Bola.net - - Biasanya, ketika sebuah tim dibantai oleh lawannya, para pemainnya akan segera meninggalkan lapangan dan masuk ke ruang ganti. Namun kapten Watford, Troy Deeney justru melakukan sesuatu yang sangat jantan dan profesional.
Seperti diungkapkan oleh pelatih Liverpool, Jurgen Klopp usai The Reds menang telak lima gol tanpa balas saat melawan Watford beberapa waktu lalu. Dalam komentarnya, Klopp memberikan pujian atas sikap ksatria Deeney yang memberi pujian langsung kepada para pemain The Reds.
Aksi Mohamed Salah yang mencetak empat gol membuat kapten Watford, Troy Deeney, menunjukkan apresiasi. Seperti diceritakan Klopp, Deeney menunggu di lorong ganti untuk memberikan aplaus kepada penggawa Liverpool.
"Troy Deeney menunggu kami di lorong stadion. Ia memberikan aplaus ketika kami memasuki lorong," ujar Klopp.
"Saya menyukai sikap Deeney, dia adalah pemain yang terhormat dan tak segan memberi pujian untuk permainan apik yang kami tampilkan," ungkap manajer asal Jerman tersebut.
Troy Deeney dianggap sebagai pemain yang bengal dan jujur dalam menyuarakan perasaannya. Pada Februari 2018, saat membobol gawang Chelsea, Deeney merayakan gol dengan mengacungkan jari tengah sebagai bentuk protes terhadap spekulasi yang menyebutnya akan meninggalkan Watford.
Sebagai informasi, Liverpool saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League dengan raihan 63 poin dari 31 pertandingan.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Sebut Duel Lawan Palace Bakal Sulit
Liga Inggris 20 Maret 2018, 21:24
-
Sempat Terbelit Isu Rasisme, Seperti Ini Perasaan Firmino
Liga Inggris 20 Maret 2018, 19:51
-
Ditawaran Berapapun, Liverpool Tak Bakal Jual Salah
Liga Inggris 20 Maret 2018, 19:18
-
Salah Akui Sindir MU Hanya untuk Senang-senang
Liga Inggris 20 Maret 2018, 16:49
-
Robertson: Salah Akan Menjadi Pemain Terbaik Dunia
Liga Inggris 20 Maret 2018, 16:42
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR