Bola.net - - Bek Manchester City, John Stones mengurai alasan kegagalan timnya di Piala FA. Menurut Stones, apa yang menimpa Man City tidak bisa lepas dari faktor kartu merah yang diterima oleh Fabian Delph.
Man City baru saja tersingkir dari Piala FA. Secara mengejutkan, pemuncak klasemen Premier League ini kalah dari Wigan yang bermain di kasta lebih bawah. The Citizen kalah dengan skor 1-0 dari gol Will Grigg pada babak kedua.
"Itu sulit, jelas, kartu merah menjadi faktor utama pada permainan tapi saya merasa kami setidaknya pantas untuk bisa bermain di laga ulangan [meraih hasil imbang]," ucap Stones.
Pada laga melawan Wigan, Selasa (22/2) dini hari WIB, Man City memang harus kehilangan satu pemain. Fabian Delph mendapat kartu merah langsung di akhir babak pertama setelah melakukan tekel keras pada pemain Wigan.
"Anda membutuhkan 11 pemain di lapangan sepanjang waktu. Tapi, saya tidak bisa bilang apakah itu pantas di kartu merah atau tidak," tandasnya.
Sementara, Stones juga mengakui jika hasil tersebut membuat Man City begitu kecewa. Sebab, mereka ingin menyapu bersih semua gelar musim ini. Tak pelak, mantan pemain Everton ini merasa terpukul atas kekalahan dari Wigan.
"Itu adalah pukulan besar bagi kami dan saya tidak bisa bicara lebih banyak lagi," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Stones Ungkap Faktor Kegagalan Man City di Piala FA
Liga Inggris 20 Februari 2018, 22:31 -
Meski Gagal, Nolito Tak Menyesal Pernah Bela Manchester City
Liga Inggris 20 Februari 2018, 14:10 -
Chaos, 3 Kekisruhan Warnai Pertandingan City vs Wigan
Open Play 20 Februari 2018, 12:25 -
5 Pelajaran Yang Bisa Dipetik Dari Babak Kelima FA Cup
Editorial 20 Februari 2018, 11:40 -
4 Alasan Tim Inggris Bisa Juara Liga Champions Musim Ini
Editorial 20 Februari 2018, 10:16
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR