
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memberikan update baru seputar masa depan Joao Felix. Super agen, Jorge Mendes dikabarkan terbang ke London untuk menuntaskan transfernya ke Chelsea.
Joao Felix saat ini kembali ke Atletico Madrid. Ia tidak lanjut di Barcelona setelah manajemen Las Azulgrana memutuskan untuk tidak mengaktifkan klausul pembelian permanennya.
Felix sendiri dikabarkan tidak mau lanjut di Atletico Madrid karena ia punya masalah dengan Diego Simeone. Alhasil ia meminta sang agen untuk mencarikannya klub baru.
Dilansir Fabrizio Romano, Felix sedikit lagi akan menemukan klub barunya. Ia akan kembali ke Inggris untuk memperkuat Chelsea.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jadi Prasyarat Transfer

Menurut laporan Romano, Chelsea saat ini sedang mencoba untuk memulangkan Felix ke Stamford Bridge.
Hal ini disebabkan transfer Samu Omorodion ke Chelsea batal. Padahal transfer ini merupakan salah satu prasyarat Conor Gallagher pindah ke Atletico Madrid.
Alhasil kedua pihak mencari jalan keluar untuk kegagalan transfer itu, dan kini Atletico Madrid menyodorkan nama Joao Felix ke Chelsea.
Sedang Diskusi

Menurut laporan Romano, agen Felix, Jorge Mendes langsung bergerak untuk memastikan kliennya bisa pindah ke Chelsea.
Ia kini berada di kota London. Ia sedang berdiskusi dengan manajemen Chelsea terkait transfer Felix.
Mendes optimistis bisa meyakinkan Chelsea untuk merekrut kembali kliennya di musim panas ini.
Rekrutan Ke-10

Jika jadi bergabung, Felix akan jadi rekrutan ke-10 Chelsea di musim panas ini.
Di musim panas ini, Chelsea merekrut beberapa penyerang seperti Marc Guiu, Omari Kellyman, dan yang terbaru Pedro Neto.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Kompilasi Jersey Away Klub Premier League 2024/2025: Siapa Paling Cantik?
- Rekap Rumor Transfer Chelsea Pagi Ini: Samu Omorodion Batal, Joao Felix Bisa Gabung Lagi, Victor Osimhen jadi Dibeli?
- Kabar Gembira! Vidio Bakal Tayangkan Seluruh Pertandingan Carabao Cup 2024/2025 Secara Ekslusif
- Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terbang ke London, Super Agen Coba Bereskan Transfer Joao Felix ke Chelsea
Liga Inggris 12 Agustus 2024, 20:41
-
Kejutan, Chelsea Mulai Lakukan Manuver PDKT dengan Joao Felix
Liga Inggris 12 Agustus 2024, 08:45
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR